Jayapura (ANTARA) -
DKI Jakarta menutup rangkaian lomba renang artistik dengan meraih medali emas nomor team dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua di Arena Akuatik Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, Kamis.

Skuad ibu kota meraih total nilai tertinggi 70,63. Sama seperti nomor sebelumnya, peserta nomor tim juga tampil dua kali pada technical routine dan free routine.

Dalam persaingan gerakan teknik, DKI mendapat nilai 70,26. Hasil tini menempatkan Andriani Shintia Ardhana dan kawan-kawan menempati posisi teratas. Kemudian pada gerakan bebas, DKI kembali tampil memukau sehingga mendapat nilai terbaik 71,86.

Dengan hasil ini, DKI mendapatkan emas pertama renang artistik. Selain Andriani, tim ini juga diperkuat Maya Anggun Beer, Hilda Tri Julyandra, Visky Sekar Fi Pribadi, Gabrielle Permata Sari, Naura Ulfa, Flairene C Wonomiharjo, dan Nayla Nurrisqa.

Sementara itu, medali perak diraih Sulawesi Selatan yang mendapat nilai total 70,43. Hasil tersebut gabungan dari technical routine 69,00 dan free routine dengan 71,00.

Renang artistik nomor beregu hanya memperebutkan dua medali yakni emas dan perak, sedangkan perunggu tidak diperebutkan karena lomba hanya diikuti empat tim. Dua lainnya adalah Jawa Timur dan Jawa Barat.
 

Pewarta : Muhammad Ramdan
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024