Jayapura (ANTARA) - Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota Sertu Baldus Soyem menyambangi para ibu (mama-mama) pengrajin souvenir khas daerah di Kampung Samber, Distrik Yendidori, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Minggu.

Sertu Baldus Soyem dalam siaran pers Penerangan Kodim Biak Numfor kepada ANTARA di Jayapura, Minggu, mengatakan tujuan mendatangi para pengrajin souvenir di wilayah binaan ialah untuk bertukar pendapat tentang bagaimana cara membuat kerajinan tangan.

"Karena di wilayah ini banyak sekali kerajinan yang unik sehingga kami mendatangi para pengrajin untuk saling memberikan saran dan masukan," katanya.

Menurut Baldus, kerajinan yang unik ialah pembuatan tas noken yang semua bahannya dari lidi daun pohon kelapa.

"Tinggal bagaimana kerajinan ini di promosikan keluar supaya masyarakat lebih mengenal dan bisa menjadi sumber tambahan ekonomi keluarga jika ada pemesanan dalam jumlah banyak," ujarnya.

Dia menjelaskan terkait bahan utama dalam pembuatan kerajinan tidak menjadi masalah karena di Kampung Samber masih banyak pohon kelapa.

"Jadi kalaupun ada pemesanan dalam jumlah banyak itu semua bisa teratasi dengan aman," katanya lagi.

Sementara itu, Efertina Mirino salah seorang pengrajin souvenir mengatakan sejak kecil sudah melakukan pembuatan kerajinan tangan.

Dia menjelaskan setiap ada event budaya atau pameran para pengrajin di wilayah itu selalu hadir dan menunjukkan hasil karya yang telah dibuat.

"Ada banyak juga masyarakat yang menyukainya dan kagum dengan karya kami," katanya.

Dia menambahkan pihaknya merasa senang babinsa bisa memberikan masukan dan peduli terhadap pengrajin.

"Sehingga kami meminta dan berharap juga kepada bapak babinsa untuk mempromosikan hasil karya kami ini," katanya

Pewarta : Ardiles Leloltery
Editor : Hendrina Dian Kandipi
Copyright © ANTARA 2024