Jayapura (ANTARA) - Kodim 1715/Yahukimo menyerahkan bantuan Alkitab kepada Gereja GIDI Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, Provinsi Pegunungan Papua, Jumat (25/11).
 
Bantuan diberikan secara simbolis kepada Kepala Suku Kimyal, Nopius Yalak, sebagai perwakilan dari jemaat Gereja GIDI, bertempat di Makodim 1715/Yahukimo di Dekai.
 
Plh Perwira Seksi Logistik Kodim 1715/Yahukimo, Letnan Dua Infantri Angka Tajang, mengatakan, bantuan yang diberikan sesuai program Kodim 1715/Yahukimo yang ingin terus membantu masyarakat, termasuk meningkatkan keimanan.
 
"Kami berharap ke depan pihak gereja dapat bekerja sama dengan Kodim Yahukimo dalam setiap kegiatan yang bersentuhan dengan masyarakat dan mengajak jemaat GIDI untuk ikut serta menjaga kamtibmas sehingga wilayah ini aman dan damai," kata dia. 

Yalak mengucapkan terima kasih kepada Kodim 1715/Yahukimo yang telah membantu Alkitab kepada jemaat Gereja GIDI Distrik Dekai.
 
"Rencananya kami akan membentuk jemaat GIDI baru untuk pemuda-pemudi sehingga diharapkan mereka lebih giat beribadah dan tidak melakukan hal-hal negatif seperti judi dan minum minuman keras serta berharap gereja dan Kodim 1715/Yahukimo dapat bekerja sama secar baik sehingga masyarakat dapat hidup sejahtera," kata Yalak.
 
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kodim 1715/Yahukimo serahkan bantuan Alkitab ke Gereja GIDI di Dekai

Pewarta : Evarukdijati
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024