Jayapura (ANTARA) -
Satuan Tugas (Satgas) Yonif 527/BY mengajak siswa/siswi SMP N 1 Obon, Distrik Paniai Barat, Kabupaten Paniai, Papua Tengah untuk meningkatkan kedisiplinan melalui Peraturan Baris-Berbaris (PBB) yang merupakan bagian melatih konsentrasi.

Komandan Satuan Tugas Yonif 527/BY Letkol Inf Ragil Jaka Utama dalam siaran pers di Jayapura, Senin, mengatakan kegiatan tersebut merupakan salah satu program tenaga pendidik (Gadik) yang dicanangkan Satgas 527/BY.

"Pada Sabtu (20/5), kami mengajarkan anak-anak SMP N 1 Obon, bagaimana latihan PBB agar menjadi generasi muda yang berdisiplin," katanya.
 
Menurut Ragil, seperti yang diketahui bersama jika program pendidikan hampir dua tahun tidak bisa berjalan normal akibat pandemi COVID-19.
 
"Ini merupakan tugas wajib kami, selain menjaga keamanan dan ketertiban, TNI juga membantu pemerintah dalam meningkatkan program pendidikan bagi anak-anak di sekitar lingkungan Yonif 527/BY," ujarnya.
 
Dia menjelaskan pemberian pelatihan PBB ini sangat penting dilakukan sejak dini, agar anak-anak bisa disiplin kepada diri sendiri dan lebih mencintai negaranya yakni Republik Indonesia.
 
"Latihan PBB kami buat dengan fleksibel mungkin karena diselingi dengan permainan agar mereka tidak bosan, lebih giat berlatih, bersemangat serta memberikan rasa percaya diri anak-anak," katanya lagi.
 
Dengan memberikan pelatihan dasar baris-berbaris kepada siswa SMP Negeri 1 Obano, pihaknya berharapan dapat memulihkan kegiatan yang lama tidak dilakukan serta mengingatkan siswa tentang materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) sehingga melatih, mendidik untuk belajar disiplin serta kekompakan dalam kelompok terutama menyamakan irama setiap gerakan.
 
"Tidak hanya itu, melatih mental serta fisik anak-anak sehingga kelak jika dewasa memiliki kepribadian dan sikap patriotisme serta cinta tanah air dan bangsa," ujarnya lagi.


 

Pewarta : Qadri Pratiwi
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024