Jayapura (ANTARA) - Perum Jasa Tirta II mengunjungi Kantor Berita Antara Biro Papua guna melakukan pengambilan video testimoni implementasi "core value" AKHLAK BUMN di wilayah kerja setempat.
Manager Pengembangan Organisasi dan Hubungan Industrial Perum Jasa Tirta II Ratnaningsih di Jayapura, Rabu, mengatakan pengambilan video implementasi AKHLAK ini merupakan penugasan dari Kementerian BUMN.
"Pengambilan video testimoni ini juga dilakukan dalam rangka peringatan ketiga tahun AKHLAK BUMN," katanya.
Menurut Ratna, AKHLAK sebagai "core value" yang terintegrasi di seluruh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI sehingga menjadi pondasi dan pedoman dalam mendongkrak kinerja dan karakter pekerja lebih baik.
"Implementasi AKHLAK BUMN sendiri diisi dengan video wawancara seputar pemahaman karyawan dan pimpinan mengenai nilai-nilai AKHLAK dan implementasinya di lingkungan kerja," ujarnya.
Dia menjelaskan kegiatan implementasi AKHLAK BUMN ini diharapkan dapat berkelanjutan dan memunculkan inovasi-inovasi lain yang berguna bagi keberlangsungan AKHLAK itu sendiri.
"Kami juga menyampaikan terima kasih kepada Kantor Berita Antara Biro Papua yang sudah hadir untuk mengikuti serta mendukung pengambilan video testimoni implementasi AKHLAK BUMN," katanya lagi.
Dia menambahkan pihaknya menilai program tersebut sangat baik karena dapat menggali ide-ide positif dalam mengimplementasikan AKHLAK pada lingkungan kerja ke depannya menjadi lebih baik.
Senada dengan Ratnaningsih, Kepala Kantor Berita Antara Biro Papua Hendrina Dian Kandipi mengatakan pihaknya menyambut baik kunjungan "Mystery Guest" dalam program testimoni implementasi AKHLAK BUMN tersebut.
"Dengan adanya kunjungan dari Perum Jasa Tirta II ini menjadi nilai tambah tersendiri bagi Perum LKBN Antara dalam hal pengembangan perusahaan ke depannya melalui 'core value' AKHLAK BUMN," katanya.
Dian menambahkan pihaknya mengharapkan setelah kunjungan ini, nilai-nilai AKHLAK BUMN yang menjadi "core value" dapat diimplementasikan dengan baik di lingkungan kerja khususnya di Biro Papua.
Manager Pengembangan Organisasi dan Hubungan Industrial Perum Jasa Tirta II Ratnaningsih di Jayapura, Rabu, mengatakan pengambilan video implementasi AKHLAK ini merupakan penugasan dari Kementerian BUMN.
"Pengambilan video testimoni ini juga dilakukan dalam rangka peringatan ketiga tahun AKHLAK BUMN," katanya.
Menurut Ratna, AKHLAK sebagai "core value" yang terintegrasi di seluruh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI sehingga menjadi pondasi dan pedoman dalam mendongkrak kinerja dan karakter pekerja lebih baik.
"Implementasi AKHLAK BUMN sendiri diisi dengan video wawancara seputar pemahaman karyawan dan pimpinan mengenai nilai-nilai AKHLAK dan implementasinya di lingkungan kerja," ujarnya.
Dia menjelaskan kegiatan implementasi AKHLAK BUMN ini diharapkan dapat berkelanjutan dan memunculkan inovasi-inovasi lain yang berguna bagi keberlangsungan AKHLAK itu sendiri.
"Kami juga menyampaikan terima kasih kepada Kantor Berita Antara Biro Papua yang sudah hadir untuk mengikuti serta mendukung pengambilan video testimoni implementasi AKHLAK BUMN," katanya lagi.
Dia menambahkan pihaknya menilai program tersebut sangat baik karena dapat menggali ide-ide positif dalam mengimplementasikan AKHLAK pada lingkungan kerja ke depannya menjadi lebih baik.
Senada dengan Ratnaningsih, Kepala Kantor Berita Antara Biro Papua Hendrina Dian Kandipi mengatakan pihaknya menyambut baik kunjungan "Mystery Guest" dalam program testimoni implementasi AKHLAK BUMN tersebut.
"Dengan adanya kunjungan dari Perum Jasa Tirta II ini menjadi nilai tambah tersendiri bagi Perum LKBN Antara dalam hal pengembangan perusahaan ke depannya melalui 'core value' AKHLAK BUMN," katanya.
Dian menambahkan pihaknya mengharapkan setelah kunjungan ini, nilai-nilai AKHLAK BUMN yang menjadi "core value" dapat diimplementasikan dengan baik di lingkungan kerja khususnya di Biro Papua.