Biak (ANTARA) - Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Biak Numfor, Papua, memastikan sebanyak 10 kapal layar jenis yacth dari sejumlah negara akan memeriahkan kegiatan Sail Teluk Cenderawasih (STC) di Biak, pada 24 November 2023 .

"Pemilik kapal layar yacth sudah menginformasikan ke Dispar selaku panitia pelaksana untuk hadir pada pembukaan STC," ujar Kepala Dispar Biak Numfor Onny Dangeubun, di Biak, Senin.

Menurut dia, parade kapal layar yacth menjadi salah satu agenda pada STC yang perlu dimantapkan para pendukung kegiatan.

Terkait acara selama STC yang disiapkan bersama, lanjut dia, telah dikoordinasikan dan evaluasi dengan Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi serta panitia pusat jadwal pelaksanaan STC.

Ia mengemukakan, jadwal acara yang sudah disiapkan panitia pelaksana STC Biak menyesuaikan dengan waktu yang disepakati bersama Kemenko Kemaritiman dan Investasi.

"Untuk mengisi acara STC di antaranya tarian kolosal parade Nusantara, atraksi berjalan di batu panas atau Apen Bayeren, dan pentas musik inkulturasi Saereri yang siap tampil untuk menghibur pengunjung STC," katanya.

Berdasarkan acara STC 2023, kata dia, terdapat enam fokus program prioritas, yakni pelaksanaan acara puncak, ekspor produk perikanan, diplomatic tour, seminar nasional, pameran UMKM, dan pentas seni budaya Saereri.

Sedangkan empat kabupaten penyelenggara STC, yakni tuan rumah Kabupaten Biak Numfor, Sarmi, Waropen, dan Kepulauan Yapen.

"Tema kegiatan STC 2023 yakni memantapkan kedaulatan maritim Indonesia di Pasifik. Dengan tagline Torang Hebat!" katanya.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Dispar: 10 kapal layar yacth meriahkan Sail Teluk Cenderawasih Biak

Pewarta : Muhsidin
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2025