Jayapura (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura, Papua, optimistis pelayanan haji dan umrah akan berjalan optimal seiring hadirnya pusat layanan haji dan umrah terpadu Kantor Kementerian Agama (Kemenag) setempat.
"Selain itu hadirnya pusat layanan haji dan umrah dapat memangkas birokrasi agar layanan haji dan umrah bisa lebih baik, cepat, tepat mudah, murah, dan transparan," kata Pelaksana Tugas (Plt) Asisten I Bidang Pemerintahan Setda Kota Jayapura Supriyanto di Jayapura, Kamis.
Pihaknya berharap dengan adanya pusat layanan tersebut dapat mengatasi masalah yang dihadapi masyarakat, khususnya umat Islam yang ingin menunaikan ibadah haji juga umrah, dari agen perjalanan yang tidak resmi.
"Karena di Kota Jayapura ada sekitar 30 agen perjalanan yang melayani umat Islam untuk menunaikan ibadah haji maupun umrah, namun hanya lima agen perjalanan yang resmi memiliki surat perizinan," ujarnya.
Pihaknya memberikan apresiasi kepada Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Provinsi Papua dan seluruh jajaran yang telah melakukan inovasi baru dalam layanan dengan membangun pusat layanan haji dan umrah terpadu Kantor Kemenag Kota Jayapura.
"Sehingga dengan kehadiran gedung ini dapat mewujud nyatakan kualitas pelayanan yang terbaik buat bagi masyarakat, khususnya jamaah haji dan umrah, lebih baik lagi," katanya.
Dia menambahkan Pemkot Jayapura sangat mendukung setiap program Kemenag setempat, terutama yang berkaitan dengan pelayanan kepada masyarakat, karena sudah menjadi kewajiban bersama untuk bisa memberikan pelayanan terbaik kepada umat.
"Dengan demikian maka tercapai visi daerah yakni mewujudkan Kota Jayapura yang bermarwah, maju, dan sejahtera," ujarnya.
Pusat layanan haji dan umrah terpadu Kantor Kemenag Kota Jayapura diresmikan oleh Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Papua Klemens Taran, Kamis (9/1).