Jayapura (ANTARA) - Dinas Pariwisata Kota Jayapura, Papua menyatakan Festival Port Numbay sebagai ajang untuk mengeksplorasi titik wisata baru yang ada di setiap kampung di daerah ini.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Jayapura Matias Mano di Jayapura, Selasa, mengatakan Festival Port Numbay pada 2024 akan dilaksanakan di Kampung Yoka, Distrik Heram sehingga diharapkan melalui kegiatan itu masyarakat setempat bisa mengetahui potensi apa yang bisa untuk dikembangkan.

"Dari sisi destinasi pinggiran danau di Kampung Yoka itu bisa dijadikan sebagai tempat perkemahan atau danau bisa dijadikan tempat untuk memancing maupun selam," katanya.

Festival Port Numbay tahun ini mengusung tema "Eksplore Kampung Yoka dan Waena" dilaksanakan pada 26-28 April 2024.

Menurut Mano, sementara dari sisi seni dan budaya bisa mengangkat tarian dan nyanyian serta cerita rakyat tetapi juga kuliner tradisional dari Kampung Yoka selama festival itu berlangsung.

"Jadi tujuan dari Festival Port Numbay ini bagaimana kami bisa merangsang masyarakat yang ada di kampung untuk bisa melaksanakan kegiatan serupa secara reguler," ujarnya.

Dia menjelaskan ajang tersebut merupakan kolaborasi antara pelestarian seni dan budaya yang mengarah pada pemberdayaan ekonomi masyarakat kampung untuk terus bertumbuh dan berkembang.

"Karena Festival Port Numbay merupakan salah satu dari lima top kegiatan Dinas Pariwisata Kota Jayapura yang dilaksanakan khususnya di kampung," katanya lagi.

Dia menambahkan Festival Port Numbay 2024 di Kampung Yoka merupakan agenda ke lima yang dilaksanakan Dinas Pariwisata Kota Jayapura di mana sebelumnya berlangsung di Kampung Kayo Batu, Kampung Holtekamp, Kampung Tobati dan Kampung Skouw Mabo.

"Kami harapkan adanya festival ini menjadi awal kebangkitan baru warga Kampung Yoka dan Waena dalam mengembangkan pariwisata ke arah pemberdayaan kesejahteraan masyarakat," ujarnya.

Pewarta : Ardiles Leloltery
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024