Sentani (ANTARA) - Sekretaris Daerah Kabupaten Jayapura, Papua Hana S Hikoyabi memastikan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) di daerahnya berjalan baik dan lancar.

“Di dalam sistem akuntabilitas atau SAKIP itu ada yang namanya indikator kinerja utama, rencana strategis, rencana kinerja tahunan, perjanjian kinerja tahunan, laporan kerja instansi pemerintah dan rencana aksi kinerja tahunan,” kata Hana S Hikoyabi di Sentani, Rabu.

Dia menjelaskan, SAKIP mempunyai peran yang sangat strategis dalam upaya peningkatan penyelenggaraan pemerintah, termasuk pada pengadilan, yaitu sebagai alat untuk memperbaiki kebijakan dan mengukur pelaksanaan layanan.

“SAKIP ini sebagai dasar untuk dapat mengukur sejauh mana pencapaian kinerja pegawai,  di antaranya kualitas kerja, kuantitas, ketepatan waktu, efektifitas serta kemandirian yang dilakukan oleh Aparatur Sipil Negara -ASN- di Kabupaten Jayapura,” katanya.

Dia juga menjelaskan, pada prinsipnya SAKIP mempunyai peran yang sangat strategis dalam upaya peningkatan penyelenggaraan pemerintahan yaitu sebagai alat untuk memperbaiki kebijakan serta mendorong instansi pemerintah daerah untuk melakukan inovasi serta mendisain program dan kegiatan dalam pencapaian tujuan.

“Sistem akuntabilitas merupakan integrasi dari sistem perencanaan, sistem penganggaran, dan sistem pelaporan kinerja yang selaras dengan pelaksanaan sistem,” katanya.

Dia menambahkan, penekanan terhadap sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah bertujuan untuk mendorong terciptanya pemerintahan yang bersih dan terpercaya melalui pertanggungjawaban kinerja yang sistematik dari berbagai aktivitas.

“Kami harapkan ASN di Kabupaten Jayapura terus dapat meningkatkan kecakapan dalam bekerja serta sesuai dengan apa yang telah diprogramkan, dan yang utama ialah bagaimana program itu bisa sampai ke masyarakat,” katanya.


Pewarta : Yudhi Efendi
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024