Jayapura (ANTARA) - Pangkogabwilhan III Letjen TNI Richard Tampubolon menegaskan TNI kembali menguasai Distrik Bibida, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, dari Organisasi Papua Merdeka (OPM) yang berupaya memisahkan Papua dari NKRI.

"Memang sebelumnya Distrik Bibida dikuasai OPM, namun kini aparat TNI telah menguasainya sehingga berharap keamanan di wilayah itu pulih kembali," harap Pangkogabwilhan III Letjen TNI Richard Tampubolon dalam keterangan tertulisnya di Jayapura, Jumat malam.

Dia menjelaskan, sebelumnya atau Selasa (11/6), OPM menembak dan membakar warga sipil hingga tewas.

Almarhum Rusli ditembak dan dibakar bersama kendaraan yang dikemudikannya oleh OPM pimpinan Undius Kogoya di wilayah Distrik Paniai Timur, yang lokasinya bersebelahan dengan Distrik Bibida.

Saat mengevakuasi jenazah korban, sempat terjadi kontak tembak antara personel TNI-Polri dengan OPM yang kemudian melarikan diri ke arah Distrik Bibida.

Setelah selesai evakuasi, TNI melakukan pengejaran terhadap Kelompok OPM pimpinan Undius Kogoya.

Saat dilakukan penggeledahan di sekitar Distrik Bibida ditemukan beberapa amunisi dan alat perlengkapan senjata milik OPM.

"Barang bukti tersebut ditemukan karena OPM melarikan diri dari Distrik Bibida," kata Pangkogabwilhan III Letjen TNI Richard Tampubolon.
 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pangkogabwilhan III: TNI kembali kuasai Distrik Bibida dari OPM

Pewarta : Evarukdijati
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024