Jayapura (ANTARA) - Tokoh Masyarakat Jayapura, Provinsi Papua mengharapkan melalui momentum Hari Bhayangkara ke-78 Polri khususnya Polda Papua dan jajaran tetap melindungi seluruh lapisan masyarakat setempat.
Tokoh Masyarakat Jayapura Benny Yensenem di Jayapura, Senin, mengatakan melalui momentum Hari Bhayangkara ke-78 tahun ini kinerja dari Polda Papua terus ditingkatkan untuk mengayomi terutama dalam menjamin keamanan masyarakat.
"Selama ini kinerja yang sudah baik agar ditingkatkan sehingga menjadi lebih baik ke depan," katanya.
Menurut Benny, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Kota Jayapura menjadi fokus kepolisian setempat terus terpelihara aktivitas juga dapat berjalan lancar.
"Jika ada gangguan keamanan maka pihak kepolisian harus memberi arahan secara baik sehingga persoalan bisa teratasi," ujarnya.
Sementara Tokoh Masyarakat Kabupaten Sarmi, Mesak Manimbor mengatakan pihaknya berharap sesuai tema Hari Bhayangkara 2023 yakin "Polri Presisi Mendukung Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas" harus diimplementasikan secara menyeluruh kepada masyarakat.
"Dan menjelaskan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 kami berharap supaya Polda Papua menjadi keamanan di setiap daerah dengan melakukan kolaborasi bersama pihak terkait," katanya
Dia menambahkan melalui momentum Hari Bhayangkara ke-78 diharapkan Polri semakin sukses dan terus melayani masyarakat secara baik.
Sekadar untuk diketahui Polda Papua menggelar upacara Hari Bhayangkara ke-78 di Stadion Mandala Jayapura, Senin yang dihadiri forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda) dengan dimeriahkan penampilan polisi cilik binaan dari Polres Jayapura dan atraksi atlet para motor.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Tokoh masyarakat harap Polda Papua melindungi masyarakat
Tokoh Masyarakat Jayapura Benny Yensenem di Jayapura, Senin, mengatakan melalui momentum Hari Bhayangkara ke-78 tahun ini kinerja dari Polda Papua terus ditingkatkan untuk mengayomi terutama dalam menjamin keamanan masyarakat.
"Selama ini kinerja yang sudah baik agar ditingkatkan sehingga menjadi lebih baik ke depan," katanya.
Menurut Benny, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Kota Jayapura menjadi fokus kepolisian setempat terus terpelihara aktivitas juga dapat berjalan lancar.
"Jika ada gangguan keamanan maka pihak kepolisian harus memberi arahan secara baik sehingga persoalan bisa teratasi," ujarnya.
Sementara Tokoh Masyarakat Kabupaten Sarmi, Mesak Manimbor mengatakan pihaknya berharap sesuai tema Hari Bhayangkara 2023 yakin "Polri Presisi Mendukung Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas" harus diimplementasikan secara menyeluruh kepada masyarakat.
"Dan menjelaskan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 kami berharap supaya Polda Papua menjadi keamanan di setiap daerah dengan melakukan kolaborasi bersama pihak terkait," katanya
Dia menambahkan melalui momentum Hari Bhayangkara ke-78 diharapkan Polri semakin sukses dan terus melayani masyarakat secara baik.
Sekadar untuk diketahui Polda Papua menggelar upacara Hari Bhayangkara ke-78 di Stadion Mandala Jayapura, Senin yang dihadiri forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda) dengan dimeriahkan penampilan polisi cilik binaan dari Polres Jayapura dan atraksi atlet para motor.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Tokoh masyarakat harap Polda Papua melindungi masyarakat