Manokwari (ANTARA) - Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Tornagogo Sihombing menegaskan pada tahun anggaran 2021 tidak ada tambahan 84 peserta calon polwan bintara dari Papua Barat.
Ia menyebutkan kuota afirmasi Otsus Papua Barat pada tahun ini sebanyak 1.500 orang dari total 2.111 orang.
"Jumlah ini sangat fantastis dan pertama kali di Papua Barat," kata Irjen Pol. Tornagogo Sihombing di Manokwari, Selasa.
Ditegaskan pula bahwa pada tahun ini tidak ada lagi penambahan di luar kuota tersebut sehingga pihaknya tidak bertanggung jawab terhadap aksi di luar kuota yang ditetapkan Polri.
Total kuota Casis Polri kiriman Papua Barat pada tahun anggaran 2021, kata dia, sebanyak 2.111 orang. Mereka saat ini sedang menempuh pendidikan.
Sebelumnya, Senin (30/8), 72 orang dari 84 orang yang mengikuti seleksi polwan bintara Otsus Papua Barat menggelar aksi bersama kelompok Cipayung Manokwari mendesak Polda Papua Barat bersama Gubernur memberikan akses kepada mereka.
Aksi tersebut digelar di Jalan Yos Sudarso, Sanggeng, Manokwari sekitar 7 jam sejak siang hingga Senin petang. Namun, mereka tidak mendapat respons dari polda seetempat maupun Gubernur Papua Barat.
Di tempat terpisah, Ketua Lembaga Kultur Majelis Rakyat Papua Barat Maxsi Nelson Ahoren menyebutkan 84 nama casis polwan bintara otsus sudah diserahkan ke Polda Papua Barat pada tangga; 25 Agustus 2021. ***2***.
Berita Terkait
Gubernur Papua Barat lepas 2.111 casis Bintara Polri
Sabtu, 24 Juli 2021 4:29
MRPB tetapkan 1.500 rekomendasi Bintara Otsus Papua Polri 2021
Senin, 19 Juli 2021 4:06
Pemkot Jayapura panen raya padi Koya Barat
Senin, 11 November 2024 18:28
Perum Bulog Papua serap 12.511 ton beras petani Merauke
Selasa, 5 November 2024 2:01
Perum Bulog Papua: Penyaluran bantuan pangan beras capai 41 persen
Jumat, 1 November 2024 16:24
Kanwil DJP Papua dan Maluku kunjungi Kampus Uncen Jayapura
Kamis, 31 Oktober 2024 16:17
Perum Bulog Papua pastikan ketersediaan beras cukup jelang pilkada dan Natal
Rabu, 30 Oktober 2024 21:23
PLN Papua beri bantuan sambungan listrik 136 penerima manfaat
Kamis, 15 Agustus 2024 16:26