Jayapura (Antara Papua) - Ketua PBVSI Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw mengatakan, untuk menghadapi PON 2016 di Bandung, Jabar, tim voli Papua segera memasuki pelatihan terpusat.

Menurut Waterpauw yang ditemui di Jayapura, para atlet putra sudah mulai pelatihan terpusat di Jayapura, sedangkan atlet putri belum semuanya berkumpul karena ada yang sedang mengikuti kejuaraan mewakili kesatuannya.

Atlet voli indoor Papua sebagian berasal dari anggota TNI AD dan TNI AL sehingga mereka baru bisa bergabung pada Maret mendatang.

Dikatakan, walaupun sebagian atlet voli putri adalah anggota TNI, namun pihaknya juga akan mengikut sertakan atlet pemula yang berasal dari SMA.

"Atlet putri pemula itu akan bergabung dalam TC terpusat sehingga mereka akan dipindahkan sekolahnya ke Jayapura," jelas Irjen Pol Waterpauw.

Menurut dia, TC terpusat awalnya dilaksanakan di Jayapura namun sekitar Mei atau Juni akan dipindahkan ke Jawa Timur.

Dipilihnya Jawa Timur karena selain memiliki sarana yang memadai juga banyak tim yang bisa dijadikan lawan tanding.

Ketika ditanya tentang target, Kapolda Papua itu mengaku, pihaknya menargetkan dua emas dari tim putri yakni dari indoor dan pasir.

"Namun tidak tertutup kemungkinan tim putra juga mendapat medali mengingat saat ini mereka sudah digenjot secara fisik," kata Irjen Pol Waterpauw. (*)

Pewarta : Pewarta: Evarukdijati
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024