Jayapura (ANTARA) - Tim Bola Voli Kodim 1708/BN menggelar laga uji coba melawan tim Kole-Kole Cenderamata yang berlangsung di lapangan kodim setempat di Distrik Samofa, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Sabtu.
Tim Bola Voli Kodim 1708/BN dipersiapkan untuk mengikuti turnamen Pangkosek Cup dalam rangka memperingati HUT Kosek III di mana pembukaannya akan dilaksanakan pada 25 Januari 2023.
Pelatih Tim Bola Voli Kodim 1708/BN Serka Budiman dalam siaran pers Penerangan Kodim Biak Numfor kepada Antara di Jayapura, Sabtu, mengatakan selain mengadakan uji coba dengan tim Kole-kole Cenderamata, anak asuhnya juga melakukan uji coba melawan Tim Bola Voli dari Kompi Senapan C 753/AVT.
"Hal itu dilakukan guna menghasilkan performa dari pemain agar tampil maksimal saat perlombaan nanti," katanya.
Menurut Budiman, laga uji coba sangat penting dilakukan karena bertujuan untuk mengevaluasi masing-masing kemampuan pemain.
Sebelumnya, Komandan Kodim 1708/BN Letkol Inf Daniel P. Manalu mengatakan laga uji coba selain sebagai ajang silaturahmi tetapi juga merupakan pembinaan uji mental.
"Lewat uji coba melawan tim voli lain akan diketahui lebih jauh bagaimana kekuatan, kekompakan dan kelemahan tim kami sehingga bisa memperbaiki setiap kesalahan," katanya.
Menurut Manalu, tim yang diasuh Serka Budiman sudah bermain bagus tetapi masih banyak yang harus dibenahi terutama mengenai serangan dan kondisi bertahan.
"Dengan adanya uji coba ini diharapkan kekompakan tim bisa didapat, sehingga saat bertanding nanti mendapat hasil yang baik," ujarnya.
Berita Terkait
Kodim 1708/BN gelar nonton baren wayang Pandawa Boyong
Selasa, 17 Januari 2023 3:16
Koramil 1708-02/BU laksanakan komsos bersama petani cabai
Senin, 16 Januari 2023 19:46
Koramil 1708-06/SU hadiri rapat koordinasi pelayanan kesehatan
Minggu, 15 Januari 2023 19:21
Posramil 1708-01/BT silaturahmi bersama petani di Kampung Rimba Jaya
Minggu, 15 Januari 2023 18:59
Koramil Numfor bersama warga gotong royong mendirikan tenda
Sabtu, 14 Januari 2023 20:02
Koramil Biak Utara laksanakan komsos bersama warga Kampung Mambesak
Sabtu, 14 Januari 2023 19:41
Koramil Numfor bersama warga buat jalan setapak kampung
Sabtu, 14 Januari 2023 2:45
Koramil 1708-04/SS pantau aktivitas warga di Pelabuhan Korido
Jumat, 13 Januari 2023 20:18