Jayapura (Antara Papua) - Seorang jamaah haji asal Provinsi Papua atas nama Sukri Sadiq Al Fau meninggal dunia di Mekkah, Arab Saudi, pada 23 September 2016.

Kepala Kementerian Agaman Wilayah Papua Jannus Pangaribuan di Jayapura, Rabu, menjelaskan bahwa jamaah yang meninggal tersebut masuk dalam kloter 9 yang diberangkatkan dari Makassar, Sulawesi Selatan.

"Kloter 9 direncanakan tiba 30 september, jumlahnya 403 orang, ada satu orang meninggal Sukri Sadiq Al Fau di Mekah karna gagal ginjal. Pada 23 September," ujarnya.

Menurutnya jenazah yang bersangkutan telah diurus dan dimakamkan oleh pemerintah Arab Saudi.

Selain itu, rombongan kloter 9 akan mendapat tambahan satu jamaah yang sebenarnya masuk pada kloter 6, yang telah lebih dulu kembali ke tanah air.

"Ada satu orang di kolter 6 yang memiliki masalah administrasi karena paspornya hilang. Jadi dia tidak bisa pulang dengan rombongan sebelumnya dan nanti ikut kloter 9," kata dia.

Jannus pun mengklaim bahwa pelaksanaan ibadah haji dari Provinsi Papua pada tahun ini berjalan sukses.

"Jadi kesimpulannya tahun ini berjalan baik, apalagi Selama ini tingkat kepuasan berjalan baik. Selama agenda ibadah haji, tidak ada komplain. Itu menjadi tolak ukur dan penilaian baik," ujarnya lagi. (*)

Pewarta : Pewarta: Dhias Suwandi
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024