Timika (Antara Papua) - Jajaran Dinas Peternakan Mimika menyita 10 kilogram daging sapi tidak layak konsumsi dari sebuah swalayan di Kota Timika saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) beberapa hari lalu.

Kepala Bidang Kesehatan Hewan pada Disnak Mimika drh Sabelina Fitriani di Timika, Kamis, mengatakan jajarannya rutin menggelar sidak ke setiap tempat penjualan daging baik itu di pasar, swalayan dan distributor terutama menjelang hari raya guna memastikan kualitas daging yang dijual layak dikonsumsi masyarakat.

"Daging-daging yang sudah tidak layak konsumsi, kami sita untuk dimusnahkan. Kami mengimbau kepada para pedagang agar tidak menjual daging yang sudah rusak dan tak layak dikonsumsi," kata Sabelina.

Menurut dia, kualitas daging apakah masih bagus atau sudah rusak bisa dilihat secara kasat mata.

Daging yang sudah rusak berwarna agak kehitaman dan mengeluarkan aroma yang tidak sedap.

Ia menduga kondisi lemari pendingin atau freezer yang digunakan untuk mengawetkan daging tersebut sudah tidak memenuhi standar.

Sehubungan dengan itu, Sabelina meminta para pedagang dan pengusaha agar memperhatikan kualitas freezer mereka agar daging yang dijual kepada konsumen tidak rusak.

"Tolong ini diperhatikan serius. Kalau peralatan freezernya sudah tidak memenuhi standar, sebaiknya segera diganti," imbau Sabelina.

Sejauh ini Disnak Mimika belum menerapkan sanksi tegas bagi pedagang yang menjual daging tidak layak konsumsi tersebut.

Pemilik swalayan tersebut cuma diberi teguran agar tidak lagi menjual daging yang sudah rusak agar tidak merugikan konsumen yang membelinya.

Sebab jika mengonsumsi daging yang sudah terkontaminasi dengan bakteri penyakit akan membahayakan kesehatan warga.

"Kepada seluruh pedagang yang menjual daging agar memperhatikan hal ini. Jualah daging yang layak dan halal dikonsumsi oleh masyarakat," ujarnya.

Sejumlah swalayan dan supermarket di Kota Timika tidak luput dari sidak yang dilakukan oleh jajaran Disnak Mimika seperti Diana Shoping Center, Swalayan Gelael, Swalayan Sharon Mart, Yuri Chicken dan beberapa toko yang menjual daging beku di Kota Timika. (*)

Pewarta : Pewarta: Evarianus Supar
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024