Wamena (Antara Papua)- Bupati Merauke Frederikus Gebze membantu dana sebesar Rp500 juta untuk operasional Unit Percepatan Pembangunan Kesehatan Papua (UP2KP) Regional Anim-Ha.

"Direktur Eksekutif UP2KP meminta kepada Bupati Merauke Frederikus Gebze agar memberikan bantuan dana kepada UP2KP Regional Anim-Ha dan itu disanggupi," kata Kepala Bidang Respons Emergenzi UP2KP Darwin Rumbiak ketika dikonformasi dari Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Minggu.

Menurut dia, permintaan itu langsung disanggupi Bupati Merauke dan akan memberikan dana sebesar Rp500 juta kepada UP2KP Regional Anim-Ha.

Namun,  Bupati meminta UP2KP Regional Anim-Ha harus presentase terkait tujuan berdirinya UP2KP di wilayahnya.

"Bupati menghendaki harus presentase apa itu UP2KP dan tujuan UP2KP, apa yang dilakukan UP2KP. Tapi pada prinsipnya beliau merespon positif menerima kehadiran UP2KP Anim-Ha," ujarnya.

Bupati Merauke juga merespon positif kehadiran UP2KP Anim-Ha di daerahnya dan mendukung keberadaan unit yang bergerak di bidang kesehatan itu.

Anim-Ha adalah nama wilayah adat di daerah selatan Papua. Wilayah adat Anim-Ha meliputi Kabupaten Merauke, Bovendigoel, Mappi dan Kabupaten Asmat. (*)

Pewarta : Pewarta: Musa Abubar
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024