Jayapura (Antaranews Papua) - Peserta Siswa Mengenal Nusantara (SMN) asal Provinsi Aceh yang tengah berada di Jayapura, Papua, berwisata ke Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Skouw yang merupakan titik batas antara Indonesia dengan Papua Nugini (PNG), Jumat.

Ke-26 siswa dan empat guru pendamping asal Aceh tampak antusias ketika tiba di PLBN Skouw meski cuaca sedang panas. Mereka pun segera mendokumentasikan momen tersebut dengan masing-masing ponselnya.

Perjalanan mereka ke PLBN Skouw merupakan acara bebas setelah pada Kamis malam (16/8) peserta SMN Aceh resmi dilepas oleh Staff Khusus Menteri BUMN Judith Jubiliana Navarro Dipodiputro, di Swiss-bel Hotel Jayapura.

Diagendakan pada Sabtu (18/8) pagi, rombongan asal Aceh akan bertolak untuk kembali ke daerah asal mereka, namun sebelumnya di Bandara Sentani mereka akan bertemu dengan rombongan SMN asal Papua yang selama satu minggu berada di Aceh.

Program SMN 2018 yang digulirkan Kementerian BUMN adalah kegiatan yang bertujuan agar para pelajar bisa melihat langsung kekayaan budaya di Indonesia.

Tahun ini, untuk Provinsi Papua, PT Pertamina (Persero) ditunjuk menjadi Person in Charge (PiC) dan Perum Damri sebagai Co PiC atau penanggung jawab program BUMN Hadir Untuk Negeri (BHUN).

  Peserta SMN asal Aceh bersama Direktur Perencanaan Investasi dan Manajemen Risiko, Gigih Prakoso berswafoto di PLBN Skouw yang merupakan perbatasan antara Indonesia dengan Papua Nugini, Jumat (17/8) siang. (Antaranews Papua/Dhias Suwandi)

Sebanyak 26 pelajar dari Aceh itu telah berada di Jayapura, Papua, sejak 11 Agustus 2018.

Sejauh ini mereka telah mengikuti berbagai kegiatan seperti pelatihan jurnalistik dan media sosial (medsos), bedah buku "Cerita Nusantara Kami", acara penyambutan, mengunjungi Danau Love, menginap di Rindam XVII Cenderawasih, dan berbelanja di pasar Mama-Mama Papua.

Mereka dikoordinir oleh PT Pertamina (persero) dan Perum Damri selaku BUMN person in Charge (PiC) dan Co PiC, atau penanggung jawab program BUMN Hadir Untuk Negeri (BHUN) 2018 di Provinsi Papua.

Peserta SMN Aceh itu juga telah melakukan aksi bersih-bersih pantai Dok II, berkunjung ke Kampung Asei dan Rumah kreatif BUMN milik BNI, serta bertemu dengan Wali Kota Jayapura.

Para siswa Aceh juga sudah berkunjung ke SM YPKK Taruna Dharma, Museum Antropologi Uncen dan SMA PGRI 1 Jayapura, SMA YPKK Taruna Dharma, Museum Antropologi Uncen dan juga mengikuti upacara bendera peringatan Hari Kemerdekaan RI  ke-73 di TBBM Jayapura.

Pewarta : Dhias Suwandi
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024