Jayapura (Antaranews Papua) - Persatuan Istri prajurit (Persit) Kartika Chandra Kirana (KCK) Koorcab Korem 172/PWY mengunjungi panti asuhan Air Mata Mama (AMM) di Dok VIII, Distrik Jayapura Utara, Kota Jayapura, Papua, Kamis (20/9).
   
Ketua Persit KCK Koorcab Korem 172/PWY Ny Dewi Binsar Sianipar didampingi Ketua Persit Cabang Kodim 1701/Jayapura Ny Endah Nova Ismiliyanto dan sejumlah pengurus itu diterima langsung oleh Kepala panti asuhan AMM Mama Lince Norotouw bersama 17-an anak-anak panti asuhan.
   
"Terima kasih atas sambutan dari Mama Lince Norotouw yang sudah membuka pintu rumah untuk menerima kunjungan kami di panti asuhan ini. Ini merupakan bagian dari bakti sosial dari Persit Korem 172/PWY," katanya.
   
Pada momentum itu, Ny Dewi Binsar Sianipar berharap anak-anak yang ada di panti asuhan bisa bertumbuh dan berkembang dengan baik, serta menjadi anak-anak yang takut akan Tuhan. Terutama berbakti kepada negara dan bangsa yang menjadi lilin maupun terang bagi kehidupan dimanapun mereka kelak ditempatkan.
   
Dalam meraih cita-cita, kata dia, harus dilakukan dengan kerja keras belajar dengan rajin, sehingga bisa menggapai impian yang diinginkan.
   
"Saya yakin anak-anak disini pintar-pintar. Jadi apabila kita diberikan kesempatan oleh Tuhan maka kita harus lakukan yang terbaik dan menjadi berkat bagi orang lain, sehingga keberadaan anak-anak disini  berdampak positif di tengah lingkungan masyarakat untuk membangun kemajuan bangsa ini melalui generasi berikutnya," kata Ny Dewi Binsar Sianipar.
   
Sementara itu, Mama Lince Norotouw yang didampingi tujuh orang pengasuh saat menyambut kedatangan ketua dan pengurus Persit Korem 172/PWY menyampaikan selamat datang di panti asuhan Air Mata Mama.
   
"Selamat datang ditempat kami. Terima kasih Ibu Danrem dan Ibu Dandim yang sudah hadir bersama anak-anak kami disini. Selama ini kami mengelola panti asuhan dengan swadaya dengan maksud niat yang baik untuk membangun Papua dari sumber daya manusianya," katanya.
   
Meskipun dengan susah payah, kata dia, pihaknya mempunyai visi dan misi untuk membawa anak-anak Papua meraih prestasi melalui pendidikan.
   
"Saya arahkan anak-anak disini untuk sekolah yang baik dengan rajin berdoa dalam setiap kegiatan mereka dimanapun berada. Hari ini dengan kehadiran ibu-ibu disini telah mengangkat semangat hidup mereka dan saya mohon doanya bagi panti Asuhan Air Mata Mama ini," katanya. 
   
Dalam suasana kebersamaan, anak-anak panti asuhan Air Mata Mama menyanyikan lagu-lagu rohani sebagai wujud sukacita menyambut kunjungan Ketua Persit Koorcab Korem 172/PWY.
   
Pada kesempatan itu, Persit Korem 172/PWY juga memberikan bahan pokok kepada panti asuhan Air Mata Mama. Ketua dan para pengurus Persit Korem 172/PWY menyempatkan diri meninjau bangunan panti Asuhan Air Mata Mama.

Pewarta : Alfian Rumagit
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024