Jayapura (ANTARA) - Anggota Bhabinkamtibmas Kampung Pomako Brigadir Yudik Subandrio Istanto menyambangi dan beri imbauan kamtibmas kepada warga di pasar sore Kampung Pomako, Distrik Mimika Timur, Kabupaten Mimika, Papua, Rabu sore.

Kegiatan itu dalam rangka menjalin kemitraan dan komunikasi aktif Polri dengan masyarakat.

Dalam kunjungannya tersebut anggota Bhabinkamtibmas Kampung Pomako Brigadir Yudik Subandrio Istanto mengajak warga untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas di Kampung Pomako tetap aman dan kondusif.

“Kami dari Kepolisian mengajak kepada warga khususnya yang berada di Kampung Pomako untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, selain itu kami juga berterima kasih kepada warga yang sudah membantu Kepolisian dalam menjaga Kamtibmas di Kampung hingga hari ini,” jelasnya.

Ia juga menambahkan, apabila terjadi hal-hal yang dapat mengganggu situasi kamtibmas di kampung itu, agar warga dapat segera melaporkan hal tersebut ke Bhabinkamtibmas atau Polsek Kawasan Pelabuhan Pomako guna mendapat penanganan lebih lanjut sehingga situasi dapat terjaga dengan baik.

Selama kegiatan sambang, situasi kamtibmas di daerah pasar sore Kampung Pomako dalam keadaan aman, kegiatan warga berjalan seperti biasa.

Pewarta : Alfian Rumagit
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024