Jambi (ANTARA) - Kepala kepolisian daerah (Kapolda) Jambi yang baru, Irjen Pol Drs Firman Shantyabudi MSi beserta istri sebelum menginjakkan kakinya masuk ke Mapolda Jambi lebih dahulu menerima pengalungan bunga dari polisi cilik atau 'pocil' yang dampingi Kapolda sebelumnya, Irjen Pol Muchlis AS MH, Rabu.

Pengalungan bunga yang dilakukan dua pasangan 'pocil' itu merupakan salah satu rangkaian dari acara penyambutan kepada Kapolda yang baru sebelum masuk ke Mapolda. Kemudian di halaman dalam Mapolda Irjen Pol Firman kemudian lagi disambut dengan tradisi pedang pora dan langsung menuju Aula Serbaguna Gedung Utama Mapolda untuk mengikuti kegiatan paparan laporan kesatuan.

Di Aula tersebut dilaksanakan penyampaian laporan kesatuan oleh pejabat sebelumnya Irjen Pol Muchlis AS MH kepada Kapolda Jambi yang baru Irjen Pol Drs Firman Shantyabudi MSi dan kemudian dilanjutkan dengan paparkan secara khusus disampaikan oleh Karo Ops Kombes Pol Drs Edy Iswanto.

Selain penyampaian laporan kesatuan dalam acara tersebut juga dilakukan penandatanganan memori serah terima jabatan Kapolda Jambi yang di lakukan oleh kedua jenderal bintang dua tersebut.

Dalam acara internal tersebut hadir Wakapolda Jambi Brigjen Pol Drs Dul Alim MH, Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Drs Hari Nartanto, seluruh Pejabat Utama Polda Jambi, para Kapolres jajaran Polda Jambi serta Para Pamen Polda.

Laporan yang di sampaikan oleh pejabat sebelumnya Irjen Pol Drs Muchlis AS MH tersebut berupa data mengenai personel, alat kendaraan yang ada di Polda Jambi serta situasi Kamtibmas yang terjadi di Provinsi Jambi. Acara kemudian dilanjutkan dengan rapat paripurna Bhayangkara, serah terima ibu asuh Polwan hingga acara pelepasan pejabat lama.

Pewarta : Nanang Mairiadi
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024