Timika (ANTARA) - Tiga pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Mimika, Papua,  positif COVID-19 melalui pemeriksaan real time Polymerase Chain Reaction (PCR).

Bupati Mimika Eltinus Omaleng di Timika, Senin, mengatakan dua dari tiga pimpinan OPD itu mengikuti swab test di Hotel Grand Mozza Timika pada Rabu (3/4).

Pemeriksaan swab itu juga diikuti oleh Bupati Eltinus Omaleng bersama puluhan pejabat Pemkab Mimika lainnya.

"Yang positif COVID-19 waktu kami periksa swab massal itu dua orang, sementara satunya lagi terkonfirmasi positif sebelum itu karena ada rencana mau perjalanan dinas ke luar daerah, ternyata hasilnya positif COVID-19," kata Omaleng.

Omaleng meminta pimpinan OPD dan pegawai Pemkab Mimika yang belum melakukan swab test agar segera memeriksakan diri untuk mengetahui apakah yang bersangkutan sehat atau sudah terpapar wabah COVID-19.

Adapun pimpinan OPD yang terpapar COVID-19 untuk sementara waktu tidak diperbolehkan melakukan perjalanan dinas ke luar daerah lantaran harus melakukan isolasi atau karantina mandiri.

Kabupaten Mimika kini menjadi salah satu daerah dengan jumlah temuan kasus COVID-19 tertinggi di Provinsi Papua yaitu dengan jumlah kasus COVID-19 sebanyak 291.

Dari jumlah itu, pasien sembuh dari COVID-19 di Mimika sebanyak 117 orang dan pasien meninggal dunia akibat COVID-19 di Mimika sebanyak lima orang.

Adapun pasien yang kini menjalani perawatan dan isolasi di rumah sakit sebanyak 169 orang yaitu 111 orang dirawat pada tiga rumah sakit di Mimika yaitu RSUD Mimika, RS Tembagapura dan RS Mitra Masyarakat dan 58 orang lainnya menjalani perawatan dan isolasi di Shelter Wisma Atlet Timika.*
 

Pewarta : Evarianus Supar
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024