Jayapura (ANTARA) - Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw mengajak anggota Polri dan ASN di lingkungan Polda Papua menggelorakan protokol kesehatan COVID-19.
 
Hal itu perlu dilakukan mengingat jumlah warga yang terjangkit COVID-19 di Papua terus bertambah sehingga harus senantiasa menggelorakan disiplin protokol kesehatan.
 
"Selain itu untuk menjaga kondusivitas keamanan dan penanganan selama pandemi COVID - 19 ini, dari hasil survei opini publik yang dilakukan lembaga survei indikator politik menunjukkan 80,7 persen menyatakan puas atas kinerja Polri dan Polri menempati urutan ketiga setelah TNI dan Presiden terkait dengan kepercayaan terhadap institusi Polri," kata Irjen Pol Waterpauw dalam sambutannya saat memimpin korp raport kenaikan pangkat 552 anggota Polri dan ASN di lingkungan Mapolda Papua di Jayapura, Selasa.
 
Diakui, pencapaian tersebut menjadi penyemangat dalam memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara.
 
Keberhasilan ini bukanlah prestasi para pimpinan saja melainkan keberhasilan kita bersama sehingga pencapaian tersebut harus dipertahankan.
 
"Apalagi ke depan tantangan tugas semakin berat karena diprediksi pandemi COVID-19 masih terus berlanjut sementara tahapan Pemilukada secara serentak tetap akan dilaksanakan sehingga kita dituntut bekerja lebih keras guna mendapatkan kepercayaan publik yang lebih tinggi," harap Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw.
 
552 Personel yang mendapatkan kenaikan pangkat terdiri dari bintara sebanyak 477 orang, perwira menengah 14 orang, perwira pertama 22 orang, tamtama 12 orang dan ASN 27 orang.

Pewarta : Evarukdijati
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024