Jayapura (ANTARA) - Zakius Degei akhirnya terpilih menjadi Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Papua masa bakti 2022-2027 dalam Musprov ke VII yang digelar pada salah satu hotel di Jayapura.

Dalam siaran pers yang diterima Antara di Jayapura, Kamis, disebutkan terpilihnya Zakius Degei setelah mengantongi 18 suara mengungguli kandidat lainnya yakni petahana Yolanda Tinal yang memperoleh delapan suara.

Usai terpilih, Zakius menyatakan siap menjalankan amanat Musprov dengan sebaik-baiknya.

"Sebagai nahkoda dalam perhimpunan ini, tentunya saya sangat membutuhkan dukungan dan kerja sama dari seluruh unsur pengurus, pegawai dan juga para relawan," kata Zakius.

Dia menambahkan dirinya akan meneruskan jejak pengurus lama menjalankan roda organisasi selama lima tahun ke depan.

"Kiprah PMI Provinsi Papua sebelumnya sudah bagus dan akan kami lanjutkan, semoga bisa lebih baik lagi ke depannya," ujarnya.

Sekadar diketahui, Zakius Degei merupakan pengurus aktif PMI Provinsi Papua pada periode lima tahun sebelumnya sebagai Ketua Harian. Putra kelahiran Distrik Ilu, Kabupaten Puncak Jaya tersebut terbilang sangat aktif dalam memajukan PMI Provinsi Papua selama masa tugasnya.

Pewarta : Redaktur Papua
Editor : Hendrina Dian Kandipi
Copyright © ANTARA 2024