Jayapura (ANTARA) - Kepolisian Daerah (Polda) Papua menggelar serah terima jabatan dari tujuh pejabat pada lingkungan setempat termasuk empat di antaranya jabatan kepala kepolisian resort (kapolres) di Jayapura.

Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri di Jayapura, Rabu, mengatakan serah terima jabatan dalam suatu organisasi merupakan bagian dari mekanisme dan dinamika yang bertujuan untuk meningkatkan, mengembangkan serta memberikan kesejahteraan bagi personel.

"Hal ini berupa peningkatan promosi jabatan dan menyiapkan regenerasi sehingga organisasi tetap berjalan juga berkesinambungan," katanya.
 
Menurut Kapolda Fakhiri, di era modernisasi dan keterbukaan informasi kini, Polri dituntut melaksanakan tugas secara profesional serta inovatif guna mendukung juga mensukseskan program prioritas Kapolri.

"Di mana semuanya bertujuan menjadikan sumber daya manusia (SDM) Polri yang unggul di Era Police 4.0. dan peningkatan pelayanan terhadap masyarakat," ujarnya.
 
Dia menjelaskan selain itu, pihaknya juga masih dihadapkan dengan COVID-19 yang sampai dengan saat ini masih ada dan harus diwaspadai, walaupun herd immunity atau kekebalan di tengah masyarakat Indonesia sudah terbentuk dengan selalu mematuhi protokol kesehatan. 
 
Sekadar diketahui, Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri memimpin serah terima jabatan tujuh pejabat termasuk empat di antaranya kapolres di lingkungan Polda Papua.
 
Serah terima dihadiri Wakapolda Papua Brigjen Pol Eko Rudi Sudarto dan seluruh pejabat utama Polda Papua.
 
Pejabat yang diserahterimakan yakni Direktur Polair Polda Papua dari Kombes Kasmolan kepada Kombes Andi Anugrah, Dir Reskrimsus dari Kombes Ricko Taruna Mauruh kepada Kombes Fernando Sanches Napitupulu, Kabid Propam dari Kombes Sanches Napitupulu kepada Kombes Gustav Urbinas. 
 
Kemudian Kapolresta Jayapura Kota dari Kombes Gustav Robby Urbinas kepada AKBP Victor Dean Mackbon, yang sebelumnya menjabat sebagai Wadir Reskrimsus Polda Papua, Wadir Krimsus dari AKBP Victor Mackbon ke AKBP I Gusti Gde Era Adhinata yang sebelumnya menjabat Kapolres Mimika. 
 
Selanjutnya, Kapolres Mimika dari AKBP I Gusti Gde Era Adhinata ke AKBP I Gede Putra yang sebelumnya menjabat Danyon B Pelopor Satbrimob Polda Kalteng, Kapolres Puncak Jaya dari AKBP Ridwan ke AKBP Kuswara yang sebelumnya menjabat sebagai Danyon A Pelopor Sat Brimob Polda Papua, Kapolres Tolikara dari AKBP Muhammad Jafar ke AKBP Dicky Hermansyah Saragih.
 
Kemudian pelantikan penjabat sementara Kapolres Dogiyai yang dijabat Kompol Bambang Suranggono.  
 

Pewarta : Evarukdijati
Editor : Hendrina Dian Kandipi
Copyright © ANTARA 2024