Jayapura (ANTARA) -
Ia menjelaskan karnaval tersebut sebagai tanda untuk mengingat jasa para pahlawan yang telah berjuang guna meraih dan mempertahankan kemerdekaan dan bahkan mengorbankan diri sehingga saat ini generasi penerus dapat menikmati kemerdekaan yang merupakan hasil kerja keras para pejuang.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nduga, Provinsi Papua, menggelar karnaval dalam rangka menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI ke-77 guna memupuk rasa nasionalisme dan patriotisme kepada para masyarakat wilayahnya.
"Kami lakukan karnaval HUT Kemerdekaan RI ke-77 ini dengan berkeliling Distrik Kenyam,di mana hal ini adalah baru pertama kali dilaksanakan, " kata Penjabat Bupati Nduga Namia Gwijangge dalam pernyataan di Jayapura, Jumat, (12/8).
Ia menjelaskan karnaval tersebut sebagai tanda untuk mengingat jasa para pahlawan yang telah berjuang guna meraih dan mempertahankan kemerdekaan dan bahkan mengorbankan diri sehingga saat ini generasi penerus dapat menikmati kemerdekaan yang merupakan hasil kerja keras para pejuang.
“Semangat kami jangan sampai kalah dengan para pejuang untuk itu mari menjaga persatuan ini dan menanamkan cinta Tanah Air," katanya.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh forkopimda Kabupaten Nduga, sedangkan peserta karnaval antara lain pelajar tingkat SD, SMP dan SMA serta para ASN, TNI/ Polri dan berbagai pihak yang ada di Kabupaten Nduga.
"Semua sangat semangat mengikuti kegiatan tersebut, " katanya.
Ia menambahkan selain itu juga ada kegiatan lainnya seperti perlombaan bola kaki, bola voli, bola dan beberapa perlombaan lainnya.
"Kami masyarakat Nduga menyampaikan dirgahayu Republik Indonesia ke-77," demikian Namia Gwijangge.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Karnaval HUT Kemerdekaan RI ke-77 digelar di Nduga-Papua