Jayapura (ANTARA) - Satuan Tugas (Satgas) Yonif Yonif 132/BS dan Yonif 143/TWEJ saat ini mengamankan perbatasan RI dan Papua Nugini di wilayah utara Papua
 
Komandan Korem 172/PWY Brigjen TNI J.O. Sembiring selaku Komandan Komando Pelaksana Operasi (Kolakops) di Jayapura, Sabtu, mengatakan bahwa kedua batalion itu menggantikan Satgas Yonif 126/KC dan Yonif 711/RKS.
 
Brigjen TNI J.O. Sembiring menyebutkan wilayah tugas kedua batalion yang berada di bawah Korem 172/PWY meliputi Kota Jayapura, Kabupaten Keerom, dan Kabupaten Pegunungan Bintang.
 
"Ketiga kabupaten dan kota itu berbatasan dengan PNG," jelas Brigjen TNI Sembiring.
 
Danrem 172 berharap prajurit yang berasal dari kedua batalion dapat segera menyesuaikan diri dengan kondisi wilayah tugasnya.
 
"Saya sudah perintahkan prajurit yang tergabung dalam satgas pengamanan perbatasan untuk segera menyesuaikan diri dengan wilayah tugas dan rangkul seluruh elemen masyarakat, " kata Danrem 172/PWY.
 
Ia berharap selama 11 bulan mereka bertugas di daerah itu selalu mengayomi masyarakat .
 
Bila ada permasalahan dalam tugas, lanjut dia, hendaknya segera dan jangan sungkan untuk berkoordinasi dengan pihak terkait serta pemerintah daerah guna bersinergi membangun di daerah penugasan.

"Dengan adanya kolaborasi, semua permasalahan pasti ada jalan keluarnya," kata Danrem Brigjen TNI J.O. Sembiring.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Yonif 132/BS dan Yonif 143/TWEJ amankan perbatasan RI-PNG

Pewarta : Evarukdijati
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024