Jayapura (ANTARA) - Bupati Jayapura, Provinsi Papua Mathius Awoitauw meminta kepada semua pihak di wilayah itu untuk mempromosikan budaya dan keindahan alam guna kemajuan pariwisata di bumi 'kenambai umbai' tersebut.

Dia mengatakan Kabupaten Jayapura dalam visi pembangunan dengan ciri khas melestarikan keaslian budaya dan partisipasi aktif masyarakat adat dalam roda pembangunan telah menunjukkan tren kemajuan positif di sektor pariwisata yang berbasis kampung dengan kearifan lokal nya.

"Sejumlah kampung dengan tampilan keunikan dan kekayaan alamnya menyedot perhatian wisatawan yang berkunjung guna menyaksikan keindahan di Kabupaten Jayapura," katanya dalam siaran pers yang diterima di Jayapura, Jumat.

Menurut Mathius, untuk meningkatkan pengunjung ke Kabupaten Jayapura komunitas Pemuda Papua Kreatif atau yang sudah terbentuk selalu mendorong anak-anak muda di setiap kampung adat untuk tetap menata kampung.

"Promosikan ke dunia luar supaya setiap keunikan di Papua menjadi keunggulan pariwisata masa di masa depan," ujarnya.

Dia menjelaskan apalagi kemajuan pariwisata di kampung telah mendapat apresiasi dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI.

"Ini menjadi motivasi agar ke depan muncul kampung wisata yang lebih banyak di bumi 'kenambai umbai' lagi," katanya lagi.

Dia menambahkan potensi yang ada di setiap kampung harus dimanfaatkan karena akan berdampak pada perekonomian masyarakat setempat.

Pewarta : Ardiles Leloltery
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024