Jayapura (ANTARA) - Koramil 1708-06/Supiori Utara bersama bhabinkamtibmas kompak melaksanakan komunikasi sosial bersama warga di Kampung Sorendiweri, Kabupaten Supiori, Papua sebagai wujud sinergitas TNI-Polri dalam menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban wilayah binaan.

Babinsa Koramil 1708-06/SU Sertu Yan Pasiga dalam siaran pers Penerangan Kodim Biak Numfor kepada Antara di Jayapura, Jumat, mengatakan babinsa dan bhabinkamtibmas harus mampu menguasai wilayah binaannya terkait situasi keamanan di lingkungan masing-masing.

"Kegiatan komsos yang dilakukan bersama bhabinkamtibmas bertujuan untuk membangun serta meningkatkan ketertiban dan hubungan yang harmonis dengan warga di wilayah binaan untuk mengetahui kondisi dan perkembangan di masyarakat," katanya.

Menurut Pasiga, pihaknya juga berharap dalam menjaga wilayah yang aman diperlukan sinergi dengan berbagai komponen masyarakat guna menciptakan situasi kampung yang kondusif.

"Sehingga kami mengajak warga yang ada di wilayah binaan agar dapat menyampaikan kepada warga lain supaya jangan mudah percaya dengan berita bohong yang belum tentu kebenarannya," ujarnya.

Dia menjelaskan.komunikasi sosial yang dilakukan oleh babinsa dan babinkamtibmas tersebut merupakan salah satu pelaksanaan metode sambang di mana bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan TNI-Polri bersama rakyat.

"Sehingga ke depan akan mempermudah dalam melakukan koordinasi guna menangani permasalahan yang timbul di wilayah binaan," katanya lagi.

Dia menambahkan pihaknya berharap dengan sinergitas antara TNI dan Polri di wilayah tersebut dapat memberikan kenyamanan bagi warga binaan.
 

Pewarta : Ardiles Leloltery
Editor : Hendrina Dian Kandipi
Copyright © ANTARA 2024