Jayapura (ANTARA) - National Paralympic Committee (NPC) Kota Jayapura, Papua menyiapkan 60 atlet untuk mengikuti Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVII yang akan berlangsung di Sumatera Utara pada 2024.
Ketua NPC Kota Jayapura Marinus Yowei di Jayapura, Jumat, mengatakan saat ini para atlet sementara melakukan pelatihan daerah (Pelatda) secara mandiri di beberapa lokasi seperti di Bumi Perkemahan (Buper) Waena, Distrik Heram dan di kolam renang Ajen, Distrik Jayapura Utara.
"Pada ajang Peparnas 2024 NPC Kota Jayapura akan mengikuti enam cabang olahraga yakni atletik, renang, sepak bola CP, menembak, penahan dan angkat berat," katanya.
Menurut Yowei, para atlet yang tergabung dalam cabang olahraga atletik sebanyak 27 orang, renang 20 orang, sepak bola cerebral plasy (CP) lima orang, menembak tiga orang dan panahan satu orang serta angkat berat satu orang.
"Dengan jumlah para atlet yang banyak tentu kami juga sangat berharap ada dukungan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura," ujarnya.
Dia menjelaskan pada 2023 Pemkot Jayapura telah mengalokasikan dana hibah sebesar Rp300 juta atas pencapaian prestasi yang diukir sebagai juara umum pada Peparnas XVI sehingga pada 2024 diharapkan ada dukungan dari pemerintah daerah setempat kepada NPC.
Dia menambahkan jumlah atlet yang ada saat ini kemungkinan akan bertambah karena selama masa pelatihan terpusat yang berlangsung kurang lebih 10 bulan kemungkinan masih ada atlet yang akan bergabung setelah lolos seleksi.
Dia mengatakan pihaknya menargetkan menjadi juara umum pada Peparnas 2024 sehingga para atlet saat ini fokus dalam pelatihan.
"Karena memang untuk mempertahankan juara itu susah sehingga kami terus mempersiapkan diri untuk memberikan penampilan yang terbaik demi mengharumkan nama Papua," katanya lagi.
Ketua NPC Kota Jayapura Marinus Yowei di Jayapura, Jumat, mengatakan saat ini para atlet sementara melakukan pelatihan daerah (Pelatda) secara mandiri di beberapa lokasi seperti di Bumi Perkemahan (Buper) Waena, Distrik Heram dan di kolam renang Ajen, Distrik Jayapura Utara.
"Pada ajang Peparnas 2024 NPC Kota Jayapura akan mengikuti enam cabang olahraga yakni atletik, renang, sepak bola CP, menembak, penahan dan angkat berat," katanya.
Menurut Yowei, para atlet yang tergabung dalam cabang olahraga atletik sebanyak 27 orang, renang 20 orang, sepak bola cerebral plasy (CP) lima orang, menembak tiga orang dan panahan satu orang serta angkat berat satu orang.
"Dengan jumlah para atlet yang banyak tentu kami juga sangat berharap ada dukungan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura," ujarnya.
Dia menjelaskan pada 2023 Pemkot Jayapura telah mengalokasikan dana hibah sebesar Rp300 juta atas pencapaian prestasi yang diukir sebagai juara umum pada Peparnas XVI sehingga pada 2024 diharapkan ada dukungan dari pemerintah daerah setempat kepada NPC.
Dia menambahkan jumlah atlet yang ada saat ini kemungkinan akan bertambah karena selama masa pelatihan terpusat yang berlangsung kurang lebih 10 bulan kemungkinan masih ada atlet yang akan bergabung setelah lolos seleksi.
Dia mengatakan pihaknya menargetkan menjadi juara umum pada Peparnas 2024 sehingga para atlet saat ini fokus dalam pelatihan.
"Karena memang untuk mempertahankan juara itu susah sehingga kami terus mempersiapkan diri untuk memberikan penampilan yang terbaik demi mengharumkan nama Papua," katanya lagi.