Biak (ANTARA) - Dinas Pertanian Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Biak Numfor, Papua menyiapkan lahan sekitar satu hektare untuk menanam cabai dan sayuran mendukung program pengendalian inflasi daerah 2024.
"Lahan untuk program penanaman cabai dan sayur mayur sudah kami siapkan di kampung Moibaken Distrik Yendidori dan Biak Barat," ujar Kepala Dinas Pertanian Ketahanan Pangan Biak Numfor Immanuel Naap SP di Biak, Selasa.
Ia menyebut, untuk bibit cabai rawit sudah disiapkan karena areal kebun setempat juga telah ditanami sayuran.
Immanuel berharap, dengan adanya dukungan pemerintah daerah kepada kelompok tani Biak dapat meningkatkan produksi usahanya.
"Dengan hasil produksi yang banyak akan berdampak terhadap peningkatan pendapatan ekonomi keluarga petani OAP di kampung," harapnya.
Immanuel menyebut, kegiatan tersebut untuk mendukung program ketahanan pangan lokal yang digalakkan Pemda Biak.
Pihak DPKP Biak Numfor juga menyediakan petugas penyuluh pertanian sebagai tenaga pendamping bagi petani OAP.
"DPKP juga memberikan bantuan bibit tanaman guna menunjang program ketahanan pangan lokal di Kabupaten Biak Numfor," katanya.
Sebelumnya, Penjabat Bupati Biak Numfor Sofia Bonsapia berharap, selama kepemimpinan sebagai penjabat bupati ada empat program strategis nasional yang harus didukung dan disukseskan masyarakat.
Sofia mengatakan, empat program strategis yang digencarkan pemerintah di antaranya pengendalian inflasi, pencegahan stunting, pengurangan kemiskinan ekstrem dan menyukseskan tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) 27 November 2024a.
Hingga, Selasa pukul 13.00 WIT aktivitas kelompok tani orang asli Papua di kampung terlihat melakukan pembersihan lahan untuk ditanam aneka jenis sayuran, cabai dan tomat.
"Lahan untuk program penanaman cabai dan sayur mayur sudah kami siapkan di kampung Moibaken Distrik Yendidori dan Biak Barat," ujar Kepala Dinas Pertanian Ketahanan Pangan Biak Numfor Immanuel Naap SP di Biak, Selasa.
Ia menyebut, untuk bibit cabai rawit sudah disiapkan karena areal kebun setempat juga telah ditanami sayuran.
Immanuel berharap, dengan adanya dukungan pemerintah daerah kepada kelompok tani Biak dapat meningkatkan produksi usahanya.
"Dengan hasil produksi yang banyak akan berdampak terhadap peningkatan pendapatan ekonomi keluarga petani OAP di kampung," harapnya.
Immanuel menyebut, kegiatan tersebut untuk mendukung program ketahanan pangan lokal yang digalakkan Pemda Biak.
Pihak DPKP Biak Numfor juga menyediakan petugas penyuluh pertanian sebagai tenaga pendamping bagi petani OAP.
"DPKP juga memberikan bantuan bibit tanaman guna menunjang program ketahanan pangan lokal di Kabupaten Biak Numfor," katanya.
Sebelumnya, Penjabat Bupati Biak Numfor Sofia Bonsapia berharap, selama kepemimpinan sebagai penjabat bupati ada empat program strategis nasional yang harus didukung dan disukseskan masyarakat.
Sofia mengatakan, empat program strategis yang digencarkan pemerintah di antaranya pengendalian inflasi, pencegahan stunting, pengurangan kemiskinan ekstrem dan menyukseskan tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) 27 November 2024a.
Hingga, Selasa pukul 13.00 WIT aktivitas kelompok tani orang asli Papua di kampung terlihat melakukan pembersihan lahan untuk ditanam aneka jenis sayuran, cabai dan tomat.