Sentani (ANTARA) - Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Danlanud) Silas Papare Jayapura Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah meminta anggotanya tidak terlibat perjudian online.
“Kami berharap prajurit TNI tidak mendekati apalagi mencoba-coba judi online karena dampaknya sangat buruk,” katanya Danlanud Silas Papare Jayapura Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah dalam keterangan tertulisnya di Sentani, Kamis.
Menurut danlanud, penegasan itu bukan hanya sekadar imbauan tetapi langsung dilakukan razia di setiap telepon genggam atau gawai milik anggotanya.
“Kami melaksanakan razia atau sweeping telepon genggam kepada anggota secara acak, untuk dilaksanakan pengecekan aplikasi judi online,” ujarnya.
Dia menjelaskan razia dilakukan kepada semua anggota tanpa terkecuali mulai perwira, bintara, tamtama, dan PNS Lanud Silas Papare.
“Razia terhadap praktik judi online yang dilakukan di Lanud Silas Papare merupakan wujud implementasi penekanan Panglima TNI,” katanya.
Dia menambahkan tujuan dari kegiatan ini sebagai tindakan cegah dini serta deteksi dalam menjaga moral dan etika anggota serta memastikan bahwa tidak ada yang terlibat dalam aktivitas ilegal seperti judi online.
“Kami perintahkan Dansatpom bagi prajurit yang terlibat dalam judi online dalam bentuk apapun agar diproses dan dikenakan sanksi tegas sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku di lingkungan TNI,” ujarnya.
“Kami berharap prajurit TNI tidak mendekati apalagi mencoba-coba judi online karena dampaknya sangat buruk,” katanya Danlanud Silas Papare Jayapura Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah dalam keterangan tertulisnya di Sentani, Kamis.
Menurut danlanud, penegasan itu bukan hanya sekadar imbauan tetapi langsung dilakukan razia di setiap telepon genggam atau gawai milik anggotanya.
“Kami melaksanakan razia atau sweeping telepon genggam kepada anggota secara acak, untuk dilaksanakan pengecekan aplikasi judi online,” ujarnya.
Dia menjelaskan razia dilakukan kepada semua anggota tanpa terkecuali mulai perwira, bintara, tamtama, dan PNS Lanud Silas Papare.
“Razia terhadap praktik judi online yang dilakukan di Lanud Silas Papare merupakan wujud implementasi penekanan Panglima TNI,” katanya.
Dia menambahkan tujuan dari kegiatan ini sebagai tindakan cegah dini serta deteksi dalam menjaga moral dan etika anggota serta memastikan bahwa tidak ada yang terlibat dalam aktivitas ilegal seperti judi online.
“Kami perintahkan Dansatpom bagi prajurit yang terlibat dalam judi online dalam bentuk apapun agar diproses dan dikenakan sanksi tegas sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku di lingkungan TNI,” ujarnya.