Jayapura (ANTARA) - Kapolres Jayawijaya AKBP Heri Wibowo mengatakan, pihaknya saat ini memperketat pengamanan terutama di pintu masuk ke Wamena guna mengantisipasi keamanan.
Ada dua kabupaten yang rapat pleno rekapitulasi perhitungan suara dipindah ke Wamena yakni Kabupaten Lanny Jaya dan Kabupaten Tolikara.
"Dipindahkannya pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi perhitungan suara oleh KPU di dua kabupaten itu dengan alasan keamanan," kata Kapolres Jayawijaya AKBP Heri Wibowo kepada ANTARA, Senin.
Dihubungi dari Jayapura, Kapolres Jayawijaya mengaku, anggota yang bertugas di pintu masuk ke kota Wamena senantiasa melakukan razia terhadap barang yang dibawa masyarakat sehingga bila ditemukan senjata tajam akan langsung disita dan diamankan.
Adapun pos tempat anggota melakukan razia berlokasi di Kurulu dan Mbuai.
Tercatat 241 senjata tajam berbagai jenis diamankan dan yang terbanyak jenis parang dan anak panah sebanyak 92 anak panah.
"Hingga saat ini situasi wilayah hukum Polres Jayawijaya relatif kondusif, namun anggota terus melakukan patroli dan razia," kata Kapolres Jayawijaya AKBP Heri Wibowo.
Kapolres Jayawijaya mengakui, saat ini selain mengamankan rapat pleno rekapitulasi perhitungan suara yang dilakukan KPU Lanny Jaya dan KPU Tolikara juga mengamankan pleno KPU Papua Pegunungan yang dilaksanakan di Wamena.
"Tim gabungan baik dari polres maupun dari Polda Papua serta Brimob terus berupaya mengamankan wilayah di Kabupaten Jayawijaya", kata AKBP Heri Wibowo.