Sentani (ANTARA) - Pangkalan Udara (Lanud) Silas Papare memperbaiki lokasi dan lapak 43 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua.
Komandan Lanud Silas Papare Marsma TNI M Dadan Gunawan di Sentani, Rabu, mengatakan perbaikan itu agar terlihat lebih rapi dan nyaman baik bagi pedagang, pembeli maupun warga yang melintasi di sekitar lokasi tersebut.
"Sebelumnya terlihat kotor apalagi tempat tersebut berada di pinggir jalan raya sehingga kami memperbaiki agar terlihat bersih supaya warga yang berbelanja bisa betah atau merasa lebih nyaman," katanya.
Menurut Marsma TNI Gunawan, UMKM yang berjualan di lokasi tersebut dikhususkan untuk menjual makanan dan minuman serta buah-buahan.
"Sehingga kami meminta para pedagang atau masyarakat tetap menjaga kebersihan di sekitar lokasi itu," ujarnya.
Dia menjelaskan tujuan memperbaiki lokasi dan lapak UMKM supaya ketika ada kunjungan dari Presiden ke Kabupaten Jayapura tempat itu sudah sangat rapi dan bersih.
"Jadi ini bentuk kerja sama kami dengan Pemerintah Kabupaten Jayapura untuk merapikan lapak UMKM agar lebih layak untuk ditempati," katanya lagi.
Dia menambahkan hal tersebut juga merupakan salah satu tugas binpotdirga di mana salah satunya ialah melakukan pembinaan bagi pelaku UMKM.
Peresmian lapak 43 UMKM di Sentani, Kabupaten Jayapura telah dilaksanakan pada Selasa 27 Juni 2023.*
Berita Terkait
Lanud Silas Papare Jayapura efektifkan operasi udara
Selasa, 12 November 2024 16:34
Koopsud III tegaskan TNI AU tetap jaga netralitas di Pilkada 2024
Minggu, 3 November 2024 10:31
Lanud-Pemkab Jayapura kolaborasi perkuat ketahanan pangan
Jumat, 23 Agustus 2024 10:56
Kwarcab Jayapura: Pramuka mampu membentuk karakter generasi muda
Kamis, 15 Agustus 2024 10:50
Lanud Jayapura bangun monumen tampilkan peran strategis TNI AU di Papua
Rabu, 7 Agustus 2024 20:19
Lanud Silas Papare kirim 10 putra Papua ikuti seleksi Akmil di Magelang
Sabtu, 27 Juli 2024 10:24
Danlanud Jayapura pastikan prajuritnya tak terlibat judi online
Rabu, 24 Juli 2024 11:23
Danlanud jamin keamanan Bandara Sentani saat kunjungan Presiden Jokowi
Sabtu, 20 Juli 2024 16:33