Jayapura (ANTARA) - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Jayapura, Provinsi Papua memudahkan masyarakat di daerah untuk mengakses dokumen dan mempercepat proses administrasi melalui bimbingan teknis tata cara pelayanan dukcapil secara daring.
Kepala Dinas Dukcapil Kota Jayapura Raymond Mandibondibo di Jayapura, Selasa, mengatakan kegiatan tersebut dilakukan karena masyarakat di daerah masih belum memahami tata cara pengurusan dokumen kependudukan secara daring.
"Kami harap peserta bimbingan teknis ini akan menyebarkan informasi di lingkungan sekitar maupun masyarakat yang meminta bantuan terkait pendaftaran administrasi kependudukan," katanya.
Menurut dia bimbingan teknis tersebut diikuti oleh operator rumah sakit dan sahabat dukcapil di Kota Jayapura yang bertugas dalam pelayanan proses pengurusan administrasi kependudukan.
Pihaknya melakukan bimbingan teknis terkait tata cara pelayanan dukcapil secara daring setiap enam bulan sekali dengan melibatkan operator rumah sakit sebab Dinas Dukcapil Kota Jayapura telah menjalin kerja sama dengan semua rumah sakit di daerah itu.
"Tujuannya adalah supaya setiap ibu hamil yang telah selesai bersalin akan membawa pulang dokumen kependudukan seperti Kartu Keluarga (KK), akte kelahiran dan Kartu Identitas Anak (KIA)," katanya.
Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Jayapura Robby Awi saat membuka bimbingan teknis tentang tata cara pelayanan dukcapil secara daring mengatakan pelayanan administrasi kependudukan secara daring melalui aplikasi milik Dinas Dukcapil setempat yakni Pacedukcapil merupakan wujud komitmen pemerintah dalam memberikan pelayanan yang lebih baik dan efisien bagi warga.
"Dengan menggunakan layanan melalui aplikasi Pacedukcapil maka Dinas Dukcapil berada pada jalur yang benar dalam upaya memajukan layanan administrasi bagi masyarakat," katanya.
Peserta kegiatan tersebut merupakan bagian terpenting dalam keberhasilan implementasi layanan dokumen kependudukan secara daring melalui aplikasi Pelayanan Cepat Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Pacedukcapil), demikian Robby Awi.
Berita Terkait
Pemkot Jayapura mendorong sineas lokal berkarya lebih profesional
Jumat, 15 November 2024 2:22
Pemkot Jayapura minta ASN tingkatkan kinerja layanan pembangunan
Kamis, 14 November 2024 21:15
Pemkot Jayapura tingkatkan partisipasi perempuan di bidang politik
Kamis, 14 November 2024 2:53
BPBD Kota Jayapura ajak warga tingkatkan kesiapsiagaan banjir
Rabu, 13 November 2024 16:38
Dinkes Jayapura: 14 puskesmas sudah lakukan pelayanan kesehatan digital
Selasa, 12 November 2024 21:50
Pemkot Jayapura luncurkan rekam medik elektronik
Selasa, 12 November 2024 14:19
Pemkot Jayapura minta generasi muda menghargai perjuangan pahlawan
Senin, 11 November 2024 20:25
Pemkot Jayapura panen raya padi Koya Barat
Senin, 11 November 2024 18:28