Jayapura (ANTARA) - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Jayapura, Papua mendorong generasi muda di daerah itu untuk menjadi petani milenial dengan memanfaatkan teknologi.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Jayapura Jean Rollo di Jayapura, Rabu, mengatakan dengan memanfaatkan teknologi petani milenial dapat bekerja lebih produktif, efisien, kreatif dan berinovasi.
"Sektor pertanian masih luas untuk digarap oleh anak muda, keterbatasan lahan dan modal bukan menjadi kendala asalkan memiliki kemauan pasti semua bisa," katanya.
Menurutnya, berdasarkan hasil survei yang dilakukan pihaknya dari 2.000 keluarga tani di Kota Jayapura memperlihatkan rendahnya partisipasi kaum muda baik yang bekerja secara langsung atau membantu orang tua serta pihak lainnya.
"Pada kelompok usia 18-24 tahun partisipasi kaum muda hanya 31 persen dan usia 25-31 tahun hanya 25 persen sementara sisanya petani yang berusia di atas 40 tahun," ujarnya.
Dia menjelaskan petani memang menjadi salah satu pekerja berat sehingga mengurangi minat anak muda terjun langsung ke sawah atau kebun dengan demikian hal ini akan terus berlangsung apabila tidak mengubah sistem pertanian menjadi lebih lebih efisien.
"Dengan menghadirkan pertanian yang efisien dapat mendorong minat dan ketertarikan anak muda untuk menjadi petani," katanya.
Dia menambahkan pihaknya akan terus melakukan pelatihan dan pendampingan aktivitas pertanian serta meningkatkan sumber daya petani agar bisa menjadi lebih baik lagi ke depan.
"Kami juga terus memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya petani sebab petani sangat membantu ketersediaan pangan di Kota Jayapura," ujarnya.
Berita Terkait
Pemkot Jayapura panen raya padi Koya Barat
Senin, 11 November 2024 18:28
Pemkot Jayapura kembangkan 10 hektare lahan menanam padi
Senin, 11 November 2024 16:37
Distan kembangkan 19 ribu hektare lahan pertanian Muara Tami
Sabtu, 9 November 2024 10:58
Dinas Pertanian Kota Jayapura program pembuatan pakan ternak
Selasa, 18 Juni 2024 14:13
Pemkot Jayapura mengirim sampel darah ternak babi ke Makassar
Kamis, 13 Juni 2024 12:42
Dinas Pertanian Jayapura sebut stok daging sapi aman jelang Idul Adha 1445 H
Kamis, 13 Juni 2024 2:46
Konsumsi beras Kota Jayapura 50 ribu ton per tahun
Senin, 6 Mei 2024 2:33
Pemkot Jayapura jamin stok daging sapi jelang Idul Fitri
Senin, 1 April 2024 14:40