Biak (Antara Papua) - Pemerintah Kabupaten Biak Numfor, Papua pada 2016 membangun lima tower "base transceiver station (BTS)") untuk menunjang kelancaran akses informasi telepon seluler di wilayah setempat.

Kepala Dinas Informasi dan Komunikasi Biak, Salmon Yensenem di Biak, Kamis mengatakan lima menara BTS itu menyebar di sejumlah distrik, diantaranya distrik Biak Barat, distrik Biak Utara serta distrik kepulauan Numfor.

"Pemkab Biak Numfor berupaya menjawab kebutuhan warga distrik pedalaman pulau Biak untuk mendapatkan komunikasi jaringan telepon seluler," kata Salmon.

Ia mengakui, terpenuhi sarana prasarana tenologi informasi menjadi salah satu indikator untuk mengukur tingkat keberhasilan pembangunan di wilayah setempat.

Dinas Infokom sebagai satuan perangkat kerja daerah, menurut Salmon Yensenem, berkomitmen untuk menyediakan fasilitas teknologi informasi dalam mengekspose kebijakan visi misi Bupati Thomas Ondy dalam mewujudkan Biak bangkit mandiri sejahtera untuk perubahan.

"Dengan pemasangan menara BTS baru di berbagai titik strategis diharapkan membawa perubahan bagi pembangunan teknologi informasi di Kabupaten Biak Numfor," katanya.

Sebelumnya, kepala kampung Opuri S Womsiwor di Biak mengakui, ketersediaan kebutuhan jaringan HP sudah sangat mendesak diperlukan warga pedalaman Biak Barat sekitarnya.

"Kebutuhan komunikasi informasi menggunakan HP sudah menjadi kebutuhan vital warga karena bisa menjalin komunikasi dengan keluarga atau anak di tempat lain," harap Womsiwor.

Berdasarkan data sejumlah masyarakat pedalaman distrik Biak Barat dan distrik pemekaran Swandiwe Kabupaten Biak Numfor membutuhkan percepatan pemasangan jaringan handphone seluler (HP) untuk mempermudah akses komunikasi ke wilayah itu. (*)

Pewarta : Pewarta: Muhsidin
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2025