Jayapura (Antara Papua)- Pengelola Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 4 Kota Jayapura, Provinsi Papua, mengklaim telah memproduksi pupuk kompos padat dan cair dari bahan dasar rumput dan sampah plastik.

"Kami di SMK Negeri 4 Jayapura produksi pupuk kompos padat dan kompos cair dari rumput dan sampah plastik," kata Kepala SMKN 4 Jayapura Joselina Akkerina, di Jayapura, Kamis.

Menurut dia, rumput yang dibersihkan di sekitar halaman sekolah, tidak ditampung dan dibakar namun diolah menjadi pupuk kompos padat.

"Kalau rumput yang di sekitar halaman sekolah yang dibersihkan oleh para siswa tidak dibuang atau dibakar, tetapi kami olah menjadi pupuk kompos padat," ujarnya.

Menurut dia, pupuk kompos cair juga diproduksi dari rumput yang dibersihkan disekitar halaman sekolah.

Selain itu, sekolah juga mendaur ulang berbagai jenis sampah lainnya seperti sampah botol plastik dan sampah plastik menjadi pupuk kompos.

Pupuk yang diproduksi itu digunakan untuk memupuk berbagai jenis tanaman dan bunga yang ditanam di sekitar halaman sekolah.

Sebagian sampah plastik yang dikumpulkan, kata dia, ditampung di bank sampah sekolah untuk dijual.

"Kami di sekolah ini selalu berupaya menjaga lingkungan sekolah agar tetap bersih," ujarnya.

Ia menambahkan, para siswa di sekolah yang dipimpinnya juga diwajibkan untuk menjaga kebersihan sekolah baik kebersihan di halaman sekolah maupun dalam ruangan. (*)

Pewarta : Pewarta: Musa Abubar
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2025