Biak (Antara Papua)- Sebanyak 1.500 siswa Taman Kanak-kanak (TK) dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kabupaten Biak Numfor, Papua mengikuti karnaval jalan santai guna memperingati HUT ke-72 Kemerdekaan RI, Sabtu pagi.

Seribuan siswa TK/PAUD menggunakan pakaian nunsantara, TNI/Polri, pilot serta busana adat, jas, pakaian muslim sepanjang jalan menyanyikan lagu perjuangan.

Meski cuaca kota Biak sejak pukul 00.06 WIT hujan tetapi pelaksanaan karnaval jalan siswa TK/PAUD tetap semarak.

Rute karnaval diawali di kawasan perkantoran dinas pekerjaan umum menuju Jalan Imam Bonjol hingga finis di pertigaan supermarket Hadi distrik Biak Kota.

"Anak ikut karnaval kami orang tua ikut mendampingi hingga garis finis," ungkap Kasim, salah satu orang tua siswa TK Biak.

Sebelumnya, Wakil Ketua Panitia Pelaksana perayaan HUT Proklamadi RI ke-72 Biak I Putu Wiadnyana mengatakan, berbagai lomba digelar menyambut perayaan kemerdekaan RI 17 Agustus 2017 dengan melibatkan semua elemen masyarakat Nusantara, ASN, prajurit TNI dan polri.

"Lomba gerak jalan, karnaval jalan, parade Nusantara, lomba tari Yospan menjadi kegiatan rutin panitia untuk menyemarakkan perayaan menyambut kemerdekaan RI ke-72 tingkat kabupaten Biak Numfor," katanya.

Hingga pukul 10.00 WIT kegiatan karnaval jalan suswa TK/PAUD berjalan lancar meski arus kendaraan sekitar lokasi jalan sangat padat melewati jalan Imam Bonjol. (*)

Pewarta : Pewarta: Muhsidin
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024