Biak (Antaranews Papua) - Pemerintah Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua, menyalurkan 10 ekor sapi bantuan kurban untuk warga Muslim setempat dalam rangka menyambut Idul Adha 10 Dzulhijah 1439 Hijriah, Selasa.

Penyerahan 10 sapi kurban Pemkab Biak Numfor dilakukan Pelaksana tugas Bupati Biak Herry Ario Naap di 10 pengurus (takmir) masjid Distrik Biak Kota dan Distrik Samofa.

Herry mengatakan penyerahan bantuan sapi kurban untuk warga Muslim merupakan bentuk nyata perhatian pemerintah teradap kegiatan keagamaan untuk memperkuat hubungan toleransi antar umah beragama.

Ia berharap sapi kurban bantuan Pemkab Biak Numfor dapat diberikan kepada warga muslim di berbagai majsid yang akan merayakan Idul Adha 1439 H.

"Melalui pembagian daging sapi kurban diharapkan dapat memenuhi kebutuhan gizi bagi warga yang tidak mampu saat berhari raya," ujarnya.

Dia mengingatkan panitia kurban dan takmir masjid untuk menindaklanjuti pembagian daging sapi kepada jamaah masjid setempat.

Sementara itu, Imam Masjid Al Huda Dolog Ustad Ariyanto menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Biak Numfor melalui Plt Bupati Herry Aro Naap yang sudah menyalurkan sapi kurban untuk warga muslim Biak.

"Sebagai tokoh agama Islam saya memberikan apresiasi atas kepedulian pemerintah dalam menyalurkan hewan kurban kepada takmir masjid," ujarnya.

Penyerahan 10 sapi kurban bantuan Pemkab Biak Numfor dilakukan langsung Plt Bupati Biak Herry Ario Naap kepada perwakilan takmir masjid.

Pewarta : Muhsidin
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2025