Timika (ANTARA) - Bupati Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Eltinus Omaleng menyerahkan sebanyak 19 unit mobil untuk kepentingan operasional kelurahan yang ada di wilayah Kabupaten Mimika.

Penyerahan kendaraan operasional lurah tersebut digelar di pendopo, rumah jabatan Bupati di Timika, Rabu yang juga digandengkan dengan penyerahan dua unit mobil hibah Pemkab Mimika kepada masing-masing satu unit untuk Polres dan TNI AL Mimika.

Bupati Eltunus secara khusus berharap kepada para lurah untuk dapat memanfaatkan kendaraan operasional yang sudah dibagikan dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Gunakan kendaraan itu untuk turun langsung ke RT-RT, dorong mereka untuk bekerja lebih giat termasuk mendorong agar selalu menjaga kebersihan RT masing-masing karena mereka itu diberikan honor maka harus kerja," kata Eltinus.

Sementara itu kepada Kapolres Mimika, AKBP Agung Marlianto dan Danlanal Timika, Letkol Laut (P) Yadi Mulyadi, Eltinus berharap agar kendaraan tersebut dapat bermanfaat dan mendukung operasional di lapangan.

Kepala Bagian Tata Pemerintahan (Tapem) Setkab Mimika, Slamet Sutedjo menjelaskan kendaraan operasional kelurahan jenis pikap Suzuki Carry 1.5 tersebut diadakan melalui Bagian Tapem pada 2018 namun baru dapat diserahkan.

"Untuk pajak dan biaya perawatan kendaraan operasional kelurahan ditanggung oleh kelurahan masing-masing," ujarnya.

Sedangkan dua kendaraan roda empat untuk Polres dan Lanal diadakan melalui Bagian Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Mimika tahun anggaran 2019.

Pewarta : Jeremias Rahadat
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024