Jayapura (ANTARA) - Bhabinkamtibmas Kampung Nawaripi Brigadir Theo memberikan pelatihan kapasitas dan peningkatan kepada anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) dan pengurus organisasi Karang Taruna Aimaporamo di Kampung Nawaripi, Timika, Kabupaten Mimika, Papua. 

Kasat Binmas Polres Mimika AKP FR Waloni mengatakan materi pelatihan peningkatan itu di antaranya berupa keterampilan bela negara yang dilaksanakan di Kantor Kampung Nawaripi, Timika.

"Kegiatan dihadiri Kepala Distrik Wania Leonard Kareth, Kepala Kampung Nawaripi Norbertus, Babinsa dan para peserta yang berjumlah 56 orang," katanya ketika dihubungi dari Kota Jayapura, Sabtu.

Kegiatan pelatihan itu, kata dia, dibuka secara resmi Kadistrik Wania Leonar Kareth, sekaligus  menjelaskan bahwa kegiatan pelatihan itu sangat penting sekali karena sangat bermanfaat bagi generasi muda dalam rangka membela negara.

"Dalam pelatihan ini diharapkan kepada para peserta dapat mengikuti dengan baik apa yang diberikan anggota Bhabinkamtibmas. Ini merupakan pembekalan bela negara dan wawasan kebangsaan kepada anggota Linmas dan karang taruna desa," katanya.

Pada momentum itu juga diberikan pelatihan pelajaran baris berbaris (PBB) oleh Bhabinkamtibmas Brigadir Theo.

"Latihan PBB itu diperlukan agar para Linmas harus dapat menjadi contoh bagi masyarakat lainnya dalam penanaman disiplin dan semangat bela negara, untuk para Karang Taruna sebagai wadah pembinaan  pemuda kampung supaya bisa melaksanakan kegiatan positif misal olahraga, kerja bakti, kesenian, keagamaan, dan lain-lain," katanya.

AKP FR Wolani juga menyampaikan disela-sela kegiatan pelatihan ini juga Bhabinkamtibmas Brigadir Theo mengajak para peserta agar menyukseskan dua even besar yang akan berlangsung di Timika ini yaitu Pesparawi dan PON 2020.

"Dengan adanya dua even ini kita sebagai tuan rumah harus dapat menjaga keamanan dilingkungan masing-masing sehingga kegiatan ini dapat berlangsung aman tertib dan nyaman," katanya.
 

Pewarta : Alfian Rumagit
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024