Jayapura (ANTARA) - Trafik permintaan layanan internet Telkomsel di berbagai kompleks perumahan di Kota Jayapura dan sekitarnya serta beberapa wilayah kabupaten di Papua mulai meningkat bersamaan pemberlakuan kebijakan pemerintah untuk bekerja dari rumah dan belajar dirumah akibat pandemi COVID-19.

"Trafik layanan komunikasi data internet secara umum terjadi peningkatan mencapai 12 persen serta untuk layanan voice 0,25 persen," ungkap General Manager Telkomsel area Papua-Maluku Adi Wibowo menanggapi peningkatan layanan komunikasi Telkomsel di masa pandemi COVID-19, Jumat.

Ia menyebutkan peningkatan layanan internet paling dominan berasal dari rumah sakit dan komplek perumahan masyarakat di Kota Jayapura, dan sekitar Bandara Sentani Kabupaten Jayapura, Mimika serta Kabupaten Marauke.

Peningkatan layanan data internet sangat signifikan dengan adanya kebijakan pemerintah yang telah menerapkan bekerja dari rumah untuk karyawan dan belajar dari rumah untuk pelajar dan mahasiswa di berbagai perguruan tinggi.

Melalui layanan aplikasi pendidikan dengan kuota 30GB, masing-masing untuk akses aplikasi Ruangguru dan aplikasi-aplikasi yang tergabung dalam paket Ilmupedia, yakni Quipper, Zenius, Cakap, Bahaso, dan Sekolahmu.

Ia menambahkan, dalam waktu dekat ini Telkomsel juga berkolaborasi dengan sekitar 130 Perguruan Tinggi di Indonesia yang memiliki akses situs e-learning.

"Meski secara data trafik layanan Telkomsel meningkat namun untuk jumlah pelanggan saat ini sedikit menurun karena mereka sedang diluar Papua karena adanya penutupan sementara akses masuk keluar melalui bandara dan pelabuhan,"katanya.

Adi Wibowo mengemukakan, selama masa pandemi COVID-19 layanan Telkomsel di grapari wilayah Papua dan Maluku tetap bedrjalan normal meski dilakukan pengurangan pekerja karena adanya kebijakan pemerintah untuk penerapan bekerja dari rumah.

Hingga, Jumat jam 13.30 WIT trafik layanan komunikasi untuk jaringan internet, voice, data dan gambar masih berjalan normal memenuhi kebutuhan masyarakat di Provinsi Papua, Papua Barat dan Maluku.







 

Pewarta : Muhsidin
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024