Jayapura (ANTARA) - Polres Merauke menggelar bakti sosial di Kampung Kondo, Distrik Neukenjerai, Kabupaten Merauke, Papua, dalam rangka memperingati dan memeriahkan HUT Polwan ke-72.

Kapolres Merauke AKBP Ary Purwanto ketika dihubungi dari Kota Jayapura, Sabtu mengaku didampingi Iptu Marlina Kaimu dan anggota Polwan melaksanakan bakti sosial tersebut.

"Baksos ini sengaja dilaksanakan di daerah perbatasan RI-PNG sebagai wujud kepedulian Polwan kepada masyarakat setempat," katanya.

Dalam baksos tersebut, kata dia, dilaksanakan pemberian bantuan sembako berupa beras sebanyak satu ton lebih, pembagian bendera merah putih dan umbul-umbul 75 lembar.

"Serta pembagian masker sebanyak 100 lembar dan pembagian sarana kontak berupa pinang dan sirih kepada warga Kampung Kondo," katanya. Pengibaran bendera Merah Putih 4x6 meter oleh pemuda Kampung Kondo, Distrik Neukenjerai, Kabupaten Merauke, Papua, Sabtu (15/08/2020) guna memperingati dan memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-75. (ANTARA /HO-Humas Polres Merauke)
Selain itu, kata mantan Kapolres Puncak Jaya, di Kampung Kondo yang dikenal sebagai kampung leluhur orang atau suku marin digelar pengibaran bendera Merah Putih ukuran 4x6 meter yang dilakukan oleh tiga pemuda dan masyarakat setempat.

"Kegiatan ini selain dilakukan dalam rangka HUT Proklamasi RI yang ke-75 juga bertujuan memupuk rasa nasionalisme bagi warga masyarakat di Kampung Kondo yang tak jauh dari perbatasan RI-PNG," kata AKBP Ary.

Senior Polwan Iptu Marlina Kaimu mengatakan bahwa Polwan harus tampil di depan untuk melayani masyarakat. 

"Ini bentuk kepedulian Polwan kepada masyarakat, apalagi menjelang 17 Agustus 2020 sehingga Polwan harus memberikan yang terbaik kepada masyarakat," katanya.

"Kami harapkan kepada seluruh Polwan Polres Merauke agar selalu bersinergi jaga kekompakkan, dan jalin persatuan dan kesatuan menuju Indonesia maju, dirgahayu Polwan ke-72, semoga Polwan semakin maju dan promoter," katanya lagi.

Pewarta : Alfian Rumagit
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024