Wonoluk (ANTARA) - Pengurus DPD Partai Demokrat Provinsi Papua terus memberikan perhatian bagi masyarakat di tengah pandemi virus corona (COVID-19) yang melanda Provinsi Papua dengan memberikan bantuan dana dan sembako kepada 17 Jemaat GIDI Klasis Kanggi Wilayah Toli.

Keterangan tertulis diterima ANTARA, Rabu,disebutkan bantuan DPD Partai Demokrat Papua ke setiap jemaat GIDI itu, masing-masing menerima Rp50 juta dan bantuan sembako 4 ton maupun mie instan 100 karton.

Bantuan dana dan sembako diserahkan langsung Wakil Ketua I DPD Partai Demokrat Provinsi Papua Ricky Ham Pagawak (RHP) dengan disaksikan 17 Jemaat GIDI Klasis Kanggi yang dipusatkan di Kampung Wonoluk Kabupaten Tolikara.

Wakil Ketua I DPD Partai Demokrat Provinsi Papua Ricky Ham Pagawak mengatakan, bantuan yang diberikan kepada jemaat sesuai dengan instruksi Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan harapan Ketua DPD Partai Demokrat Papua Lukas Enembe bahwa seluruh kader partai mulai dari DPP hingga DPC untuk hadir membantu rakyat.

Menurutnya, instruksi Ketua Umum Partai Demokrat dan harapan Ketua DPD Partai itulah yang diwujudnyatakan DPD Partai Demokrat Provinsi Papua dengan mendatangi 17 Jemaat untuk memberikan mereka bantuan dana maupun sembako.

RHP meminta, jemaat yang ada untuk tidak melihat dari berapa besar jumlah bantuan dana yang diberikan. Namun apa yang dilakukan ini merupakan bentuk kepedulian Partai Demokrat untuk rakyat.

“Partai Demokrat harus hadir untuk meringankan beban jemaat, salah satunya dengan memberikan bantuan dana maupun sembako,” ujarnya.

Ricky Ham Pagawak yang juga Bupati Mamberamo Tengah ini mengaku, wajar jika partai Demokrat memberikan bantuan bagi jemaat GIDI Wilayah Toli, Wilayah Bogo maupun wilayah-wilayah lainnya sebab jemaat telah mendukung penuh partai Demokrat hingga partai ini bisa besar.

Bahkan dari partai ini pula, telah lahir kader-kader yang menjadi bupati-bupati maupun gubernur. 

RHP berharap, bantuan tersebut dapat berguna bagi pembangunan gereja yang tengah dikerjakan maupun untuk mempercepat penyelesaian pembangunannnya, termasuk pembayaran tukang.

Dia juga menyampaikan terima kasih atas dukungan dari para kader dan para bupati-bupati dari Partai Demokrat sehingga pelaksanaan kegiatan bersama rakyat dapat berjalan dengan baik.

 

Pewarta : Muhsidin
Editor : Editor Papua
Copyright © ANTARA 2024