Wamena (ANTARA) - Personel TNI dari Kodim 1702/Jayawijaya melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) menyediakan fasilitas penampungan air bersih untuk masyarakat Distrik Ibele, Kabupaten Jayawijaya, Papua.
Koordinator Lapangan TMMD Jayawijaya, Kapten Inf Aprin Paembonan di Wamena,Jumat, mengatakan penyediaan tandon dan instalasi air bersih itu untuk melengkapi tiga sasaran fisik atau bangunan yang dikerjakan di sana.
"Penampungan air ini wajib ada karena bangunan yang kita kerjakan berada di wilayah perkampungan yang belum ada instalasi air bersih atau PDAM. Ini juga merupakan langka antisipasi apabila musim kemarau tiba maka warga yang tinggal di rumah itu masih bisa menggunakan air melalui penampungan yang kita buat," katanya.
Ia mengatakan penyediaan air bersih pada tiga bangunan tersebut, merupakan prioritas sebab masyarakat setempat sulit mendapatkan air bersih.
"Ini merupakan rangkaian kegiatan pelaksanaan TMMD Reg 110, dan juga merupakan salah satu pembinaan teritorial dalam mengatasi kesulitan rakyat," katanya.
Pemasangan instalasi air bersih dilakukan oleh personel TNI yang memiliki keahlian khusus di bidang Sanitasi Air Bersih (SAB).
Memasuki 25 hari pengerjaan program fisik TMMD di Ibele, progresnya mendekati perampungan. Baik untuk pembangunan 2 unit rumah warga tipe 36, serta satu barak.
Selain program fisik untuk masyarakat Ibele, personel TMMD melaksanakan kegiatan nonfisik berupa penyuluhan wawasan kebangsaan untuk masyarakat sekitar.
Koordinator Lapangan TMMD Jayawijaya, Kapten Inf Aprin Paembonan di Wamena,Jumat, mengatakan penyediaan tandon dan instalasi air bersih itu untuk melengkapi tiga sasaran fisik atau bangunan yang dikerjakan di sana.
"Penampungan air ini wajib ada karena bangunan yang kita kerjakan berada di wilayah perkampungan yang belum ada instalasi air bersih atau PDAM. Ini juga merupakan langka antisipasi apabila musim kemarau tiba maka warga yang tinggal di rumah itu masih bisa menggunakan air melalui penampungan yang kita buat," katanya.
Ia mengatakan penyediaan air bersih pada tiga bangunan tersebut, merupakan prioritas sebab masyarakat setempat sulit mendapatkan air bersih.
"Ini merupakan rangkaian kegiatan pelaksanaan TMMD Reg 110, dan juga merupakan salah satu pembinaan teritorial dalam mengatasi kesulitan rakyat," katanya.
Pemasangan instalasi air bersih dilakukan oleh personel TNI yang memiliki keahlian khusus di bidang Sanitasi Air Bersih (SAB).
Memasuki 25 hari pengerjaan program fisik TMMD di Ibele, progresnya mendekati perampungan. Baik untuk pembangunan 2 unit rumah warga tipe 36, serta satu barak.
Selain program fisik untuk masyarakat Ibele, personel TMMD melaksanakan kegiatan nonfisik berupa penyuluhan wawasan kebangsaan untuk masyarakat sekitar.