Jayapura (ANTARA) - Palang Merah Indonesia (PMI) bersama International Committee of Red Cross (ICRC) menggelar orientasi bagi anggotanya guna memperkuat kinerja organisasi khususnya di Provinsi Papua.

Sekretaris PMI Provinsi Papua Gerard Harry Dimpudus di Jayapura, Selasa, mengatakan orientasi tersebut sangat penting untuk memperkuat kinerja PMI di Bumi Cenderawasih.

“Banyak hal yang memang sangat penting untuk dipelajari dan dipahami untuk memperkuat kinerja dari dalam, salah satunya berkaitan dengan regulasi, seperti peraturan perundang-undangan," katanya.

Menurut Harry, pihaknya berharap anggota PMI yang mengikuti orientasi dapat memahami bagaimana menjalankan organisasi PMI di tingkat kabupaten/kota.

Sementara itu, Kepala Delegasi Regional ICRC untuk Indonesia dan Timor Leste Alexandre Faite mengatakan PMI merupakan gerakan yang sangat luas, di mana Papua merupakan bagian dari PMI Pusat dan PMI Pusat menjadi bagian dari Kepalangmerahan Internasional.

"Saya datang atas undangan PMI Papua untuk memberikan sudut pandang dari Palang Merah Internasional dan hubungan dari gerakan itu di PMI," katanya.

Dia menambahkan dirinya dengan senang hati hadir untuk bertukar pikiran karena ada pengetahuan dari tingkat internasional, tapi ada juga yang kearifan lokal.

"Makanya, ini menjadi momen tukar pikiran dengan teman-teman PMI di Papua," ujarnya.

Pewarta : Hendrina Dian Kandipi
Editor : Editor Papua
Copyright © ANTARA 2024