Dogiyai (ANTARA) - Personel Babinsa Koramil 1705-04/Moanemani Sertu Luther Adi melaksanakan sosialisasi pentingnya vaksinasi COVID-19 dengan tokoh masyarakat dan warga binaan Kampung Mauwa, Distrik Kamuu, Kabupaten Dogiyai guna mencegah penularan virus corona Jum'at.

Babinsa Koramil 1705-04/Moanemani Sertu Luther Adi mengatakan,kegiatan yang dilakukan untuk mensosialisasikan vaksinasi virus corona sekaligus untuk mempererat hubungan baik antara Babinsa dengan warga binaan.

"Melalui komunikasi sosial  Babinsa dapat mendengarkan aspirasi masyarakat sebagai dasar  untuk bekerja lebih profesional demi mewujudkan kemanunggalan TNI-rakyat,"ujarnya.

Babinsa Koramil 1705-04/Moanemani Sertu Luther Adi juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga protokol kesehatan dan kebersihan diri.

"Selalu mematuhi protokol kesehatan dan anjuran pemerintah seperti menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan serta olahraga dan istirahat yang cukup. Kita semua harus mendukung anjuran pemerintah, salah satunya sedang mengencarkan vaksinasi, jadi bagi yang belum vaksin mari kita semua vaksin serta ajak semua sanak saudara yang belum vaksin,"kata Babinsa.

Sementara itu, Tokoh Masyarakat Kampung Kamuu Yan Tebay mengapresiasi tindakan Babinsa Koramil 1705-04/Moanemani yang mana sudah menyempatkan waktunya untuk berkunjung.

"Terima kasih atas masukannya untuk memutus rantai penyebaran virus Covid-19 dan tenang vaksinasi sehingga kami semua tidak terpengaruh berita hoaks tentang semua itu. Semoga gebrakan pemerintah tentang vaksinasi sukses dan pendemi COVID-19 cepat selesai,"harap Yan Tebay.

 

Pewarta : Muhsidin
Editor : Editor Papua
Copyright © ANTARA 2024