Sentani (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayapura, Papua menggelar konsultasi publik Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045 guna mewujudkan pembangunan dengan kearifan lokal.

Konsultasi publik ini digelar Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Jayapura, Papua yang dihadiri 54 pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) setempat dan dibuka Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Jayapura Delila Giay.

Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Jayapura Delila Giay di Sentani, Jumat, mengatakan RPJPD yang disusun itu merupakan tonggak penting dalam perencanaan pembangunan daerah.

“RPJPD akan menjadi pijakan Kabupaten Jayapura mengarahkan kebijakan ke arah lebih baik maju, sehat, cerdas, produktif dan berkelanjutan, berbasis potensi unggulan dan kearifan lokal,” katanya.

Dia menjelaskan RPJPD ini dengan titip berat pada pemanfaatan potensi unggulan dan kearifan lokal Kabupaten Jayapura.

“Potensi alam, sumber daya manusia (SDM), budaya dan kearifan lokal yang dimiliki oleh masyarakat Kabupaten Jayapura,” ujarnya.

Dia menjelaskan RPJPD juga akan menjadi fokus utama pembangunan pada sektor strategis serta menjadi pendorong utama mewujudkan visi yang dapat menjawab seluruh aspirasi masyarakat Kabupaten Jayapura.

“Saya berharap sosialisasi publik RPJPD dapat berjalan lancar dan menghasilkan dokumen yang berkualitas serta akan menjadi panduan semua pihak,” katanya.

Dia mengatakan RPJPD ini juga akan menjadi kerangka dalam setiap kebijakan dan program yang akan ditetapkan pada kurun waktu 2025-2045.

“Setiap pimpinan daerah akan mengikuti arah dari RPJPD yang telah kita tetapkan saat ini, sehingga tujuannya jelas untuk kesejahteraan masyarakat di 139 kampung dan lima kelurahan di Kabupaten Jayapura,” ujarnya.
 

Pewarta : Yudhi Efendi
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024