Jayapura (ANTARA) - Kantor Staf Presiden Republik Indonesia (RI) menyebutkan kabinet Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabumingraka berkomitmen memberikan perhatian kepada kawasan Indonesia Timur.

Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden RI Theofransus Litaay dalam keterangannya kepada Antara di Jayapura, Rabu, mengatakan bentuk perhatian tersebut menjadi harapan bagi pembangunan di kawasan Timur Indonesia yang masih dalam kategori tertinggal.



"Pandangan saya bahwa kabinet Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran ini memberikan harapan bagi pembangunan di kawasan Timur Indonesia, dengan adanya afirmasi khusus," katanya.

Menurut Theofransus, ada beberapa provinsi di kawasan Timur Indonesia yang masuk pada kategori daerah tertinggal, sehingga Presiden terpilih Prabowo memberikan perhatian yang serius.

"Hal itu terbukti dengan adanya portofolio yang disiapkan untuk mengurus kawasan Timur Indonesia secara khusus," ujarnya.

Dia menjelaskan langkah yang diambil oleh Presiden Prabowo dengan menyertakan tokoh-tokoh dari kawasan Timur Indonesia untuk masuk dalam kabinetnya, akan semakin memperkuat koordinasi dan kebijakan pembangunan di wilayah tersebut.

"Sebelumnya Pak Prabowo menyampaikan dalam salah satu pidatonya bahwa pemerintah adalah rumah besar bagi semua orang, tidak membeda-bedakan suku, agama dari mana dia berasal," katanya.



Dia menambahkan semua yang mampu untuk melaksanakan visi dan misi akan diajak, dan harus optimistis untuk pilihan tersebut.

"Kita memberikan dukungan agar kinerjanya juga berbanding lurus dengan kebijakan politik dari presiden," ujarnya.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kantor staf presiden: Prabowo-Gibran beri perhatian ke Indonesia Timur

Pewarta : Agustina Estevani Janggo
Editor : Hendrina Dian Kandipi
Copyright © ANTARA 2024